Ini Ruangan Terbakar di Kantor Dinas Kesehatan Sulsel

Sejumlah ruangan hangus terbakar dalam kebakaran yang menimpa kantor Dinkee Sulsel, padahal di kantor tersebut tersimpan data penanganan Covid-19.
Kebakaran di kantor Dinas Kesehatan Sulsel, Kamis 30 Juli 2020. (Foto: Tagar/Ist)

Makassar - Sejumlah ruangan hangus terbakar dalam kebakaran yang menimpa kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sulsel, Kamis 30 Juli 2020 pagi. Polrestabes Makassar mengaku tengah melakukan penyelidikan di kantor pusat data penanganan Covid-19 tersebut.

Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Agus Khaerul mengatakan, Tim Inafis bersama Unit Reserse Kriminal Polsek Tamalanrea telah mendatangai lokasi kejadian untuk melakukan proses penyelidikan dan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Banyak ruangan penting ikut terbakar, dan termasuk ruangan Kadis Kesehatan.

"Proses lidik tetap akan dilakukan kepolisian untuk mengungkap kebakaran ini," kata Agus Khaerul kepada Tagar.

Berita terkait:

Kebakaran hebat ini pertama kali diketahui oleh Yoyo, 40 tahun, seorang cleaning servis Dinkes Provinsi Sulsel. Saat hendak membersihkan, tiba-tiba dia melihat kepulan asap hitam dilantai dua kantor dan langsung memberitahukan kepada security, Martin, 50 tahun.

Adanya informasi itu, saksi sempat memastikan dengan mendatangi ruangan terbakar tersebut.

"Sekitar pukul 05.00 WITA pagi, Martin sempat keliling kantor untuk mematikan lampu. Saat itu, Martin belum melihat adanya asap di kantor itu. Asap baru dilihat petugas kebersihan saat hendak menyapu dihalaman kantor, sekitar pukul 06.00 WITA," jelasnya.

Agus menegaskan, dalam kebakaran hebat itu, terdapat sejumlah ruangan penting berhasil dilahap atau hangus terbakar. Di gedung utama Dinas Kesehatan terdiri dari, ruangan farmasi, ruangan program, ruangan PSDK, ruangan Keuangan, ruangan Kesling, dan ruang Baruga.

"Banyak ruangan penting ikut terbakar, dan termasuk ruangan Kadis Kesehatan. Gedung utama lantai dua habis terbakar hingga pindah ke gedung sebelah," ucapnya.

Dalam peristiwa ini, Pemadam Kebakaran Kota Makassar menerjunkan 30 unit armada, masing masing, 15 unit dari mako Damkar dan sisanya dari posko Damkar yang ada di Makassar. Selain itu, petugas kebekaran yang diterjunkan sebanyak 100 personel. []

Berita terkait
Mobil Pedagang Masker di Makassar Hangus Terbakar
Sebuah mobil bernomor polisi DD 1202 AL yang sementara berjualan masker di Kota Makassar hangus dilalap api.
Asrama Putri Maluku di Makassar Dibobol Maling
Pelaku memanfaatkan situasi kosong Asrama Mahasiswi Maluku di Jalan Tupai Makassar. Penghuni Asrama pulang kampung untuk libur perkuliahan.
Bea Cukai Makassar Sita Seks Toys
Kantor Bea Cukai Makassar menyita seks toys yang dipesan oleh seseorang dari luar kota. Ini alasannya
0
Serahkan Alat Dukung Penyandang Disabilitas, Mensos Minta Tingkatkan Kepedulian Terhadap Sesama
Menteri Sosial (Mesos) Tri Rismaharini memuji konsistensi jemaat dan pimpinan Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP).