Ini Penyebab Pria di Pinrang Nyaris Diperkosa

Ini yang menyebabkan pria di Kabupaten pinrang Sulawesi Selatan hendak diperkosa.
Ilustrasi perkosaan. (Foto: Tagar/Pixabay)

Pinrang - Mursalim alias Sani, pria berusia 24 tahun di Bungalosie, Desa Pananrang, Mattiro Bulu, Kabupaten Pinrang, Sulsel, nyaris menjadi korban pemerkosaan, ternyata penyebabnya karena dia berambut panjang. Polisi sebut, Mursalim mirip cewek karena rambutnya hingga sebahu.

Kapolsek Mattiro Bulu Polres Pinrang, Iptu Anwar mengatakan, pelaku yang hendak memperkosa Mursalim, bernama Syamsul Alam, 48 tahun, telah diamankan di Mapolsek Mattiro Bulu.

Sudah ditahan di kantor. Kita juga sudah tetapkan sebagai tersangka.

Syamsul Alam ditangkap di rumahnya, Lingkungan Bulu, Kelurahan Manarang Kecamatan Mattiro Bulu, Pinrang, Rabu 16 Desember 2020, kemarin.

"Sudah ditahan di kantor. Kita juga sudah tetapkan sebagai tersangka," kata Anwar kepada Tagar, Kamis 17 Desember 2020.

Di hadapan petugas, Syamsul mengakui hendak memperkosa Mursalim saat tengah melintas di gang, Dusun Bungalosie, Desa Pananrang, Mattiro Bulu, Pinrang, pada Senin 7 Desember 2020 lalu. Syamsul melakukan hal tersebut karena mengira Mursalim seorang perempuan.

"Kalau rambutnya panjang, sudah sampai di leher. Kalau pengakuan pelaku, mirip-mirip perempuan dari belakang ini korban," bebernya.

Syamsul dan Mursalim sebenarnya saling kenal. Mereka satu kampung, rumahnya hanya berjarak 400 meter. Hanya saja pada saat kejadian, situasi di gang ke rumah korban, sepi dan gelap.

Lampu penerangan tidak ada. Sehingga pelaku yang melihat korban dari belakang dan tengah berjalan sendiri, langsung mencoba memperkosanya.

"Pelaku ini nggak tahu, apakah dia baru bangun tidur atau bagaimana, karena kejadian subuh, pukul 04.00 WITA. Jadi dia buntuti korban, apalagi masih gelap-gelap, lampu jalan kan jauh," tambahnya.

Mursalim kesehariannya bekerja sebagai perias pengantin dan salon kecantikan. Penampilan dan watak dari Mursalim ini, memang nampak sebagai perempuan. Dia juga penyandang disabilitas, bisu. Peristiwa kelam yang menimpa Mursalim, sewaktu baru pulang kerja.

"Dia baru pulang kerja. Karena dia juga rias pengantin. Ketika hendak pulang di rumah, korban ditahan oleh pelaku dan di banting, mau diperkosa. Korban sempat melawan, tapi pelaku mencekik lehernya. Tapi karena terus memberontak, sehingga korban lolos dari pelaku," jelasnya.

Kapolsek mengaku telah menahan pelaku Syamsul Alam di Mapolsek Mattiro Bulu, Polres Pinrang. Tapi, dia tidak disangkakan dengan pasal pemerkosaan, melainkan dia dikenakan pasal 351 ayat 1 KUHP, terkait penganiayaan. []

Berita terkait
Dikira Perempuan, Pria di Pinrang Sulsel Nyaris Diperkosa
Seorang pria di Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan nyaris diperkosa oleh pria juga, karena dikira perempuan. Ini kronologinya.
Bawa Kabur Motor di Pinrang, Pecatan Polri Diringkus Polisi
Pecatan anggota Polri diringkus polisi gegara bawa kabur motor di Pinrang. Ical kini meringkuk di sel Mapolres Pinrang.
Ini Penyebab Pensiunan ASN di Pinrang Ditikam Temannya Sendiri
Pelaku pembunuhan di Kabupaten Pinrang, mengaku membunuh temannya sendiri karena kesal ditagih utang.