Hati-hati, Lima Makanan Pemicu Kanker Payudara

Makanan pemicu kanker payudara sudah harus dihindari. Berikut Tagar berikan penjelasannya.
Ilustrasi Kanker Payudara. (Foto: Pixabay/waldryano)

Jakarta - Asupan makanan yang biasa dikonsumsi bisa memacu timbulnya kanker payudara. Hal inilah yang seharusnya diwaspadai oleh kaum hawa agar penyakit mematikan tersebut tidak menyerang tubuh. 

Berikut Tagar rangkumkan sejumlah makanan yang menjadi penyebab kanker payudara. 

1. Makanan Kaleng

Makanan kaleng memiliki risiko tinggi terhadap kanker payudara, sehingga sudah seharusnya dihindari dan tidak lagi dikonsumsi. Sebab bagian dalam kaleng itu dilapisi oleh bisphenol-A (BPA). 

BPA tersebut sangat berbahaya, jika sudah masuk ke dalam tubuh. Pasalnya, bahan kimia ini terbukti mampu merusak DNA, sehingga memungkinkan seseorang tersebut terkena penyakit mematikan.  

Makanan kaleng juga diolah dengan bahan pengawet, garam, dan gula. Jika dikonsumsi terlalu banyak, justru tidak baik untuk kesehatan organ tubuh. 

Namun, untuk menghindari penyakit tersebut tidak menggerogoti tubuh, sebaiknya konsumsilah makanan yang segar, bergizi, dan pastikan dimasak langsung. 

2. Daging Merah

World Health Organization (WHO) menemukan daging merah seperti sapi, babi, dan domba, rentan terhadap timbulnya penyakit kanker. Meski belum jelas kanker jenis apa, tetapi disarankan Anda mengonsumsi daging tersebut kurang dari 11 ons per minggu. 

Bagi pengidap kanker sudah seharusnya menghindari konsumsi daging babi, kerbau, kambing, serta sapi. Bahkan, daging unggas seperti ayam, bebek, burung, dan sebagainya juga harus dihindari. 

Pasalnya, dalam pertumbuhan unggas biasanya dilakukan dengan penyuntikan hormon, sehingga menyebabkan kanker yang dialami seseorang tersebut akan semakin parah. 

3. Gula

Kebanyakan makan gula bisa berakibat timbulnya penyakit kanker payudara. Untuk itu, Kementerian Kesehatan menyebutkan batas konsumsi gula yang bisa masuk ke dalam tubuh setiap harinya sekitar 50 gram atau setara dengan 5 hingga 9 sendok teh. 

Namun yang menjadi perhatian dan harus diingat, gula bukan hanya gula pasir saja. Semua produk makanan dan minuman kemasan ternyata ada kandungan gula. 

Menghindari pemicu kanker payudara itu, Anda sudah harus teliti dan waspada terhadap makanan dan minuman kemasan, serta konsumsi air putih secukupnya setiap hari. 

4. Makanan Mengandung Lemak Jenuh dan Trans

Makanan yang mengandung lemak jenuh dan trans sudah harus dihindari karena tidak baik untuk kesehatan tubuh. Jika terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung lemak jahat, tentu itu bisa menjadi pemicu kanker payudara. 

Lemak trans pada makanan, biasanya terdapat pada biskuit atau snack kemasan. Sedangkan lemak jenuh yang ada di santan, produk susu, dan santan, dan lain sebagainya, diduga juga menjadi penyebab timbulnya kanker payudara. 

5. Makanan yang Dibakar

Mengonsumsi makanan yang dibakar bisa menyebabkan berkembangnya sel kanker di payudara. Jika Anda membakar atau memanggang daging terlalu lama, dikhawatirkan akan terjadi pembentukan senyawa eterocyclic amine (HCA) dan policyclic aromatic hydrocarbon (PAH). 

Bila kedua senyawa itu terbentuk, bisa saja menyebabkan berkembangnya sel kanker payudara. Sebab, senyawa tersebut tergolong sebagai zat karsinogen. 

HCA  sendiri terbentuk dari glukosa, kreatin, dan asam amino yang ada di dalam daging ayam, kambing, dan sapi dan akan bereaksi terhadap panas bara api. Sedangkan PAH akan terbentuk saat lemak dan cairan dalam daging menetes ke dalam api pembakaran atau pemanggangan, akibatnya timbul asap. 

Asap yang mengandung PAH nantinya akan menempel pada daging. Memang kedua senyawa dalam makanan itu, tentu tidak langsung menjadi penyebab sel kanker payudara berkembang. 

Namun, bila senyawa tersebut sudah menyebabkan kerusakan DNA (mutageni), inilah yang memacu kanker payudara. Jika memang ingin daging itu tidak menjadi makanan penyebab penyakit mematikan, sebaiknya raciklah makanan itu dengan cara merebus atau mengukus.[]

Baca juga:

Berita terkait
Waspadai, 6 Jenis Kanker yang Mengancam Nyawa Anak
Kanker bukan hanya bisa terjadi pada orang dewasa saja, namun anak-anak bisa mengidap penyakit mematikan ini.
Mengenal Kanker Ginjal yang Menyerang Vidi Aldiano
Penyanyi solo Vidi Aldiano mengidap kanker ginjal, kenali pencegahan dan pengobatan penyakit tersebut.
Agar Tak Sakit Kanker Ginjal Seperti Vidi Aldiano
Agar tak terserang penyakit kanker ginjal seperti dialami penyanyi Vidi Aldiano, ini hal-hal yang harus diketahui semua orang.
0
Opini: Keputusan MK
Hari ini MK menolak gugatan PSI, mengubah batas minimum usia Capres/Cawapres dari 40 menjadi 35 tahun.