Gudang Kayu di Sragen Terbakar Kerugian Rp 25 Miliar

Gudang kayu milik Bima Satria Dewa 45 tahun di Desa Sambirembe, Kecamatan Kalijambe, Sragen, Jawa Tengah ludes terbakar.
Upaya pemadaman gudang kayu CV Nuansa Kayu di Sragen, Jawa Tengah. (Foto: Dok Polres Sragen)

Sragen - Gudang kayu CV Nuansa Kayu beralamat di Dukuh Wonosari RT 03, Desa Sambirembe, Kecamatan Kalijambe, Sragen, Jawa Tengah ludes dilalap si jago merah, Minggu, 10 November 2019 dini hari.

Gudang kayu diketahui milik Bima Satria Dewa, 45 tahun itu berisi mebel jadi dan alat oven kayu. Alhasil, semua isi tersebut hangus terbakar.

Kasubbag Humas Polres Sragen, AKP Agus Jumadi mengatakan kebakaran tersebut terjadi Minggu pukul 01.00 WIB. Berawal saat saksi Joko Sulistyo selaku petugas keamanan sedang tugas jaga melihat ada kepulan asap yang keluar dari dalam gudang CV Nuansa Kayu Bekas.

Api dapat dipadamkan pada pukul 04.00 WIB.

Kemudian Joko memberitahukan kepada Budi Santoso dan selanjutnya mendatangi gudang CV Nuansa Kayu Bekas. Tiba di lokasi tersebut di dapati gudang sudah dalam keadaan terbakar.

Selanjutnya, Joko dan Budi melaporkan kejadian kebakaran tersebut ke Polsek Kalijambe untuk meminta bantuan pemadam kebakaran atau Damkar.

Ada tujuh unit mobil Damkar bantuan dari beberapa daerah di Solo Raya yang dikirim untuk memadamkan api yang membakar gudang kayu berukuran 20 x 100 meter itu.

"Api dapat dipadamkan pada pukul 04.00 WIB," kata Agus.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran. Namun perkiraan sementara karena korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran. Kerugian material ditaksir mencapai Rp 25 miliar. []

Baca Juga: 

Berita terkait
Ditinggal Salat Idul Adha, Rumah Warga Sragen Terbakar
Ditinggal Salat Idul Adha, Rumah Warga Sragen Terbakar. kerugian di taksir ratusan juta rupiah.
8640 Perempuan di Jawa Tengah Korban Kekerasan
Anak dan perempuan masih dianggap aset, pihak lemah dan mudah digoda. Karenanya DP3P2KB Jateng akan menggelar kongres perempuan.
322 Hektare Hutan Lereng Merapi Jawa Tengah Terbakar
Hutan lereng Gunung Merapi di kawasan Jurang Jero, Kecamatan Srumbung, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, yang terbakar mencapai 322 hektare