DJ Cantik ini Hina Polisi karena Ungkap 1.710 Ekstasi di Sidrap

DJ cantik di Kabupaten Sidrap Sulsel ditangkap, karena hina polisi di media sosial
DJ Eghy saat diamankan di Mapolres Sidrap. (Foto: Tagar/Polres Sidrap)

Sidrap - Famale Disc Jokey (DJ) asal kota Parepare, Sulawesi Selatan, Eghy Morena, 23 tahun, ditangkap polisi karena sebarkan ujaran kebencian terhadap institusi Polri melalui media sosial.

Dj Eghy menghina polisi karena berhasil menggagalkan peredaran 1.710 pil ekstasi di Kabupaten Sidrap, Sulsel.

Dia mengakui, dirinya yang telah memposting di story Instagramnya. Saat itu, kata pelaku, dirinya dalam pengaruh minuman keras atau mabuk.

Kasat Reskrim Polres Sidrap, AKP Benny Pornika mengatakan, Dj Eghy ditangkap di Jalan Bau Massepe, Kelurahan Rijang Pittu, Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap, Sulsel, Kamis 24 Desember 2020, sekitar pukul 18.45 WITa, kemarin.

"Saat dilakukan patroli Cyber, ditemukan akun ini. Sehingga dia ditangkap tentang dugaan tindak pidana penyebaran ujaran kebencian terhadap institusi Polri,"kata Benny saat dikonfirmasi Tagar, Jumat 25 Desember 2020.

Eghy adalah salah seorang Disk Jokey (DJ) yang kerap tampil di berbagai Tempat Hiburan Malam (THM) di Kota Parepare. Ia terpaksa berurusan dengan polisi karena memposting atau mengunggah kalimat di media sosial Instagramnya, bernada ujaran kebencian terhadap institusi Polri.

Ujaran kebencian Dj Eghy dilakukan dengan cara memposting foto barang bukti 1.710 pil ekstasi di story Instagram, bernama Eghy_morena Kemudian, Eghy menulis keterangan:

"Munafik smua yang tangkap, kaya tong tidak namakan ji juga, saya ngomong gini karena saya tau semua tentang orang-orang munafik, akkeda bawanno iko melo pakai i matahun baru haahha".

Kemudian, Eghy juga menuliskan keterangan "inimi akapang dibilang penjahat tangkap penjahat".

"Dia mengakui, dirinya yang telah memposting di story Instagramnya. Saat itu, kata pelaku, dirinya dalam pengaruh minuman keras atau mabuk," ucapnya.

Atas perbuatanny, famale Dj cantik ini kini ditahan di Mapolres Sidrap untuk proses hukum lebih lanjut. []

Berita terkait
1710 Butir Ekstasi Gagal Beredar di Sidrap Jelang Tahun Baru
Polisi kembali menggagalkan peredaran narkotika dalam jumlah besar di Kabupaten Sidrap
Satu Kilogram Sabu Gagal Beredar di Sidrap Jelang Tahun Baru
Satuan Narkoba Polres Sidrap berhasil menggagalkan peredaran narkoba seberat 1 Kg.
Polisi Bongkar Prostitusi Online Michat di Sidrap
Polisi berhasil membongkar jaringan prostitusi online di Kabupaten Sidrap.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi