Diduga Ibu di Surabaya Meninggal karena Sesak Nafas

Diduga ibu yang meninggal di samping bayi yang baru berusia 7 bulan di Surabaya karena sesak nafas.
BPB Linmas Surabaya bersama polisi melakukan evakuasi jasad AY dan menyelamatkan bayi berusia 7 bulan.(Foto: Istimewa)

Surabaya - Penyebab meninggalnya perempuan berinisial AY, 28 tahun asal Gresik, Jawa Timur (Jatim) yang ditemukan disamping bayi 7 bulan di sebuah rumah kos di Jalan Kampung Malang V, Kelurahan Wonorejo, Kecamatan Tegalsari mulai terkuak.

Menurut Kapolsek Tegalsari, Kompol Rendy AS berdasarkan hasil keterangan sejumlah saksi, ibu bayi 7 bulan yang ditemukan meninggal dunia tersebut akibat penyakit sesak nafas.

"Penyebabnya dari cerita tetangga sering sesak nafas," ungkapnya saat dihubungi melalui telepon, Selasa 29 Oktober 2019.

Ia mengaku pihaknya tidak bisa mengetahui secara pasti penyebab kematian Ay di dalam kamar kos, karena keluarga menolak melakukan otopsi.

Penyebabnya dari cerita tetangga sering sesak nafas

"Untuk penyebab pasti harus otopsi dan keluarga menolak," ungkap Rendy.

Meski demikian, ia memastikan AY wafat kurang dari 24 jam.

"Untuk pastinya kapan wafat kita tidak tahu. Karena sekali lagi keluarga tidak mau otopsi," tegasnya.

Hal senada disampaikan Ketua RT 009 RW 005 Jalan Kampung Malang Selatan V, Kelurahan Wonorejo, Kecamatan Tegalsari, Surabaya, Suwidji. Ia mengaku berdasarkan cerita dari tetangga korban, AY sering mengalami sesak nafas.

Suwidji mengungkapkan AY sudah tinggal di Jalan Kampung Malang selama 1 tahun.

"Tinggal setahunan, dari cerita warga sekitar, AY sebelumnya tinggal di RT 06, korban sering sesak nafas," ujarnya.

Suwidji mengungkapkan AY sebenarnya kos bersama sang suami. Hanya saja, selama dua bulan suami AY bertugas di Bali.

"Dia tinggal sama suami dan anaknya yang masih kecil. Tapi suaminya sekarang kerja di Bali," beber dia.

Ia menambahkan terakhir kali dirinya bertemu dengan AY sehari sebelumnya.

"Ketemu kemarin siang. Meninggal mendadak tadi dini hari," ujarnya.

Saat ini jenazah AY sudah dikebumikan dan bayi 7 bulan mendapatkan perawatan dari keluarganya. []

Baca juga:

Berita terkait
Tri Rismaharini Berharap Surabaya Jadi Venue PD U-20
Wali Kota Tri Rismaharini berharap Surabaya dengan venue Stadion Gelora Bung Tomo bisa menjadi salah satu kota penyelenggara Piala Dunia U-20 2021.
5 Kuliner Khas Kota Kelahiran Menko Airlangga Surabaya
Kota kelahiran Menko Airlangga Hartarto di Surabaya memiliki banyak kuliner khas, apa sajakah itu?
Cawalkot Surabaya dari PDIP Sudah di Tangan Megawati
Sinyal itu setidaknya terungkap dari Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat ditemui di Taman Perjuangan Surabaya, Kamia 24 Oktober 2019.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.