Cekcok di Warkop Berujung Maut di Bone

Cekcok masalah lahan, pria di Bone ditikam hingga meninggal dunia. Ini kronologi kejadiannya.
Pria di Bone tewas usai ditikam di Warung Kopi. (Foto: Tagar/Ist)

Bone - Bachtiar, 51 tahun, warga Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, tewas mengenaskan usai ditikam senjata tajam di Kompleks Pasar Pasaka, Kecamatan Kahu, Kabupaten Bone, pada Senin 25 Januari 2021, kemarin. Dia ditikam usai cekcok di warung kopi.

Kasat Reskrim Polres Bone, AKP Ardi Yusuf mengatakan, pelaku yang menusuk korban hingga tewas bernama Andi Mappasose, 48 tahun. Meski sempat melarikan diri, namun pelaku dengan cepat berhasil ditangkap di Desa Palattae, Kabupaten Bone.

Korban sedang ngopi di warkop kemudian didatangi pelaku. Mereka sempat cekcok hingga berkelahi.

"Korban ditikam badik sebanyak tiga kali dibagian dada kiri, pinggang dan dibawah ketiak. Dia juga sempat dilarika ke rumah sakit untuk diberikan perawatan medis, tapi di tengah perjalanan, dia dinyatakan meninggal dunia,"kata Ardi kepada Tagar, Selasa 26 Januari 2021.

Ardy menjelaskan, penganiayaan tersebut dipicu persoalan lahan. Dimana korban ini sebelumnya memagari kebun sepupu dari pelaku. Kemudian, korban sempat menyampaikan jika dia mencari pelaku.

Pelaku yang tersinggung dengan perkataan korban, sehingga langsung mendatanginya saat asyik minum kopi di warkop. Setelah mereka ketemu, keduanya adu mulut hingga berujung dengan perkelahian.

"Korban sedang ngopi di warkop kemudian didatangi pelaku. Mereka sempat cekcok hingga berkelahi. Kemudian, pelaku langsung menikam korban secara berulang kali dan meninggal," jelasnya.

Di hadapan petugas, pelaku mengakui telah menikamkorbang dengan badik hingga tak bernyawa. Atas perbuatannya, kini pelaku diamankan di Mapolres Bone untuk proses hukum lebih lanjut.

Sementara itu, korban yang tak lain anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Pasaka, Kabupaten Bone tersebut, telah dimakamkan. []

Berita terkait
Viral Video Kepala Puskesmas Bone Meraung Disuntik Vaksin Corona
Belakangan diketahui pria dalam video itu adalah Awaludin Rahim yang merupakan Kepala Puskemas Bone, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo.
Kronologi Kasus Pemerkosaan Anak di Bawah Umur Bone Sulsel
Polisi telah mengamanlan kedua pelaku pemerkosaan terhadap anak di bawah Umur di Bone, Sulawesi Selatan.
Pria di Bone Nyaris Tewas usai Kepergok Curi Celana Dalam Wanita
Seorang pria berinisial LU 34 tahun di Kabupaten Bone nyaris tewas diamuk warga. Ini penyebabnya.