Cekcok Ayah dan Anak Tiri Berujung Maut di Bulukumba

Cekcok di keluarga, anak tiri di Bulukumba menikam ayahnya menggunakan badik hingga tewas. Ini kronologinya
Pelaku saat diamankan Polres bulukumba. (Foto: Tagar/Polres Bulukumba)

Bulukumba - Seorang ayah bernama Hakim, 45 tahun, tewas mengenaskan usai ditikam badik oleh anak tirinya sendiri, Heri, 20 tahun di Jalan Sungai Teko, Kelurahan Tanah Kong-kong, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, Minggu 21 Juni 2020 malam, sekitar pukul 19.00 WITA.

Korban sempat dilarikan ke rumah sakit, tapi ternyata sudah meninggal.

Kasat Reskrim Polres Bulukumba, AKP Berry Juana Putra mengatakan, Hakim meninggal di lokasi kejadian karena mengalami luka tikaman senjata tajam jenis badik panjang sekitar 30cm, mengenai bagian bawah dada dan ketiak.

"Korban sempat dilarikan ke rumah sakit, tapi ternyata sudah meninggal. Diperkirakan Hakim meninggal saat di lokasi kejadian," kata Berry Juana saat diwawancarai wartawan, Minggu 21 Juni 2020, malam.

Peristiwa penganiayaan ayah berujung maut ini bermula, ketika Hakim baru saja pulang membersihkan rumahnya di Kabupaten Bantaeng. Sesampainya di rumah (lokasi kejadian), ketemu dengan anak tirinya, Heri, dan terlibat pertengkaran mulut karena adanya permasalahan keluarga.

Pertengkaran mulut yang tak terindahkan itu, membuat Hakim emosi dan berusaha menikam anak tirinya dengan badik. Tapi, Heri saat itu memberikan perlawanan dengan menangkis serangan ayahnya hingga badiknya terjatuh ke tanah.

Melihat badik terlepas dari genggaman tangan ayahnya, Heri kemudian mengambil badik itu dan langsung menyerang balik sang ayah dengan menikamkan sebanyak dua kali di bagian bawah dada dan ketiak.

"Saat ayahnya terkapar bersimbah darah, Heri ini langsung melarikan diri dan kabur sambil membawa senjata tajam yang digunakan," ucap Berry.

Resmob Polres Bulukumba, saat mendapatkan informasi penganiayaan tersebut, langsung bergerak ke lokasi kejadian melakukan penyelidikan. Hasilnya, tidak butuh waktu lama, Heri berhasil ditangkap di persembunyiannya di Kabupaten Bantaeng.

"Heri ditangkap di rumah keluarganya di Kecamatan Pajukukkang, Bantaeng. Selain itu, badik yang digunakan menikam ayahnya juga berhasil kami sita," ungkapnya.

Hingga saat ini, pelaku bersama barang bukti telah diamankan di Mapolres Bulukumba untuk dilakukan pemeriksaan dan proses hukum lebih lanjut. Sementara, korban juga telah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan. []

Berita terkait
Motif Pembunuhan Terapis Pijat Perempuan di Surabaya
Tim Jatanras Polrestabes Surabaya menangkap pelaku di rumah keluarganya di Ngoro, Mojokerto. Keberadaan pelaku dari laporan orang tuanya.
Pembunuhan Sadis Terhadap Terapis Pijat di Surabaya
Korban ditemukan di dalam kardus lemaris es dan dalam kondisi penuh luka sayat di leher dan tangan serta luka bakar di kaki di Surabaya.
Berkas Pembunuhan Anak Bantaeng diserahkan ke Jaksa
Berkas kasus pembunuhan gadis remaja oleh kakak kandungnya di Bantaeng sudah direrahkan ke kejaksaan.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.