Cara Klaim Token Listrik Gratis PLN Januari - Februari - Maret 2021

Pemerintah kembali memperpanjang pemberian token listrik gratis kepada masyarakat pada tahun 2021.
Petugas PLN sementara bertugas memasang meteran listrik. (Foto: Tagar/PLN Sulselrabar)

Jakarta - Pemerintah kembali memperpanjang pemberian token listrik gratis kepada masyarakat pada tahun 2021 ini. Program stimulus tarif daya listrik ini, diberikan mulai 7 Januari hingga Maret mendatang dalam rangka membantu masyarakat menghadapi dampak pandemi virus corona (Covid-19).

Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan Perusahaan Listrik Negara (PLN), Bob Saril, mengatakan bahwa pihaknya saat ini telah menyiapkan kembali sistem penyaluran listrik gratis dari negara kepada masyarakat.

"Secara sistem kami sudah siap untuk kembali menyalurkan, karena ini sifatnya perpanjangan. Kami optimis penyaluran dapat berjalan dengan baik," ujar Bob Saril, dikutip Tagar pada Senin, 4 januari 2021.

Lewat program stimulus ini, pemerintah memberikan diskon 100 persen kepada pelanggan golongan rumah tangga, industri dan bisnis kecil dengan daya 450 VA melalui skema token listrik gratis.

Sementara bagi pelanggan golongan rumah tangga daya 900 VA bersubsidi yang sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Kementerian Sosial (Kemensos), akan diberikan diskon tarif listrik sebesar 50 persen.

Bagi pelanggan pasca bayar, bantuan akan langsung masuk dalam tagihan masing-masing pelanggan. Sedangkan untuk pelanggan prabayar atau yang menggunakan sistem token, besaran bantuan diberikan sama dengan bantuan di tahun 2020.

Berikut cara mendapatkan atau klaim token listrik gratis tahun 2021 melalui situs resmi PLN:

  1. Buka Alamat www.pln.co.id kemudian pilih menu Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon).
  2. Masukkan ID Pelanggan/ Nomor Meter.
  3. Kemudian Token Gratis akan ditampilkan di Layar.
  4. Pelanggan tinggal memasukkan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.

Berikut cara mendapatkan atau klaim token listrik gratis tahun 2021 melalui aplikasi pesan singkat WhatsApp:

  1. Buka Aplikasi WhatsApp.
  2. Chat WhatsApp ke 08122-123-123 , ikuti petunjuk, salah salah satunya masukkan ID Pelanggan.
  3. Token gratis akan muncul.
  4. Pelanggan tinggal memasukkan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.

Berikut cara mendapatkan atau klaim token listrik gratis tahun 2021 melalui aplikasi PLN Mobile:

  1. Buka Aplikasi PLN Mobile.
  2. Klik "PLN Peduli Covid-19" pada bagian Info & Promo.
  3. Masukkan ID Pelanggan/Nomor Meter.
  4. Token gratis akan muncul.
  5. Pelanggan tinggal memasukkan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan. []
Berita terkait
Erick Thohir: Jakarta-Bali Rp 200 Ribu dengan Mobil Listrik
Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan dirinya telah mencoba dan mengendarai mobil listrik dari Jakarta ke Bali biayanya hanya Rp.200 ribu.
2021, Gubernur dan Wagub Jabar Beralih ke Mobil Listrik
Mobil listrik jenis IONIQ Electric dan KONA Electric digunakan untuk Ridwan Kamil, Uu Ruzhanul Ulum, dan operasional polisi patwal gubernur.
Ercik Thohir Sebut PLN Siap Dukung Kendaraan Listrik
Erick Thohir mengatakan penggunaan mobil listrik mendukung upaya pemerintah menekan impor bahan bakar minyak.
0
LaNyalla Minta Pemerintah Serius Berantas Pungli
Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, meminta pemerintah serius memberantas pungutan liar (pungli). Simak ulasannya berikut ini.