Bocah 11 Tahun Hilang Tenggelam di Bengawan Solo

Julian Tri Utomo, bocah 11 tahun asal Surakarta, hilang tenggelam di Bengawan Solo. Korban masih dalam pencarian tim SAR.
Tim SAR gabungan melakukan pencarian bocah 11 tahun yang hilang tenggelam di Bengawan Solo, Rabu, 12 Agustus 2020. Pencarian dilakukan dengan penyelaman. (Foto: Basarnas)

Semarang - Nahas menimpa Julian Tri Utomo, warga Kampung Sewu RT 02 RW 09, Kelurahan Sewu, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta. Bocah usia 11 tahun itu hilang, diduga tenggelam, saat bermain air di aliran Sungai Bengawan Solo, Rabu siang, 12 Agustus 2020.   

Kepala Badan Basarnas Semarang Nur Yahya mengatakan pencarian terhadap Julian langsung digelar usai dilaporkan hilang. Namun hingga sore, jejak bocah itu belum ditemukan. 

Temannya berhasil berenang menyelamatkan diri namun nahas korban terbawa arus, hanyut dan tenggelam.

Menurut Nur Yahya, kejadian itu bermula dari korban bermain air bersama dua rekannya. Dua anak, korban dan seorang rekannya berenang, sedangkan satu rekan korban lain hanya di tepian sungai.

"Sekitar pukul 14.00 WIB, korban ke Sungai Bengawan Solo untuk main air bersama dua rekannya. Korban bersama salah seorang rekan berenang di tepian sungai, dan yang satu memutuskan untuk tidak ikut berenang," kata dia. 

Saat asyik bermain air, tiba-tiba korban dan rekannya terperosok ke bagian tengah sungai dan terbawa arus. "Temannya berhasil berenang menyelamatkan diri namun nahas korban terbawa arus, hanyut dan tenggelam," ujar Yahya.

Baca juga: 

Basarnas yang mendapat laporan itu mengirim tim dari Pos SAR  Surakarta untuk melakukan pencarian. Selain penyisiran bersama unsur SAR lain dan warga, pencarian juga dilakukan dengan penyelaman. 

"Pencarian telah dilakukan oleh tim SAR gabungan dengan metode penyelaman di area tempat kejadian ke arah utara kurang lebih lima meter, namun hingga sore belum membuahkan hasil," tuturnya. 

Pencarian akan dilanjutkan Kamis pagi, 13 Agustus 2020. "Kondisi kedalaman sungai Bengawan Solo mencapai tiga meter. Semoga tim SAR gabungan diberi kesalamatan dalam pencarian dan korban cepat ditemukan," katanya. []

Berita terkait
Tiga Bocah Tewas Tenggelam di Waduk Nipa-nipa Gowa
Tiga anak dibawah umur dikabarkan tenggelam di kolam regulasi Nipa-nipa, Dusun Embung Kecamatan Pattalasang Gowa.
Bocah Hanyut di Sungai Lutim Ditemukan Meninggal
Setelah dilakukan upaya pencarian Tim SAR gabungan, akhirnya menemukan korban hanyut terbawa arus sungai di Luwu Timur. Begini kondisinya.
Main di Sungai, Bocah 12 Tahun di Sulsel Hanyut
Seorang bocah berusia 12 tahun dikabarkan hanyut terbawa arus sungai di bawah jembatan Tomini, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan.
0
DPR Terbuka Menampung Kritik dan Saran untuk RKUHP
Arsul Sani mengungkapkan, RUU KUHP merupakan inisiatif Pemerintah. Karena itu, sesuai mekanisme pembentukan undang-undang.