Bikin Sehat dan Wajah Tirus, Ini 3 Manfaat Berciuman

Selain menjadi cara terbaik untuk mengomunikasikan kepedulian dan perhatian, berciuman memiliki manfaat kesehatan.
Ilustrasi pacaran. (Foto: Pixabay)

Jakarta - Berciuman menjadi salah satu cara untuk mengekspresikan emosi dalam cinta. Manusia dewasa cenderung mencium pasangannya ketika merasakan dorongan kuat dalam mengungkapkan rasa kasih sayang, terima kasih, dan cinta. Selain menjadi cara terbaik untuk mengomunikasikan kepedulian dan perhatian, berciuman memiliki manfaat kesehatan.

Sejumlah penelitian ilmiah mengungkapkan fakta bahwa berciuman bisa membuat Anda terbebas dari stres, menjalani hidup bahagia, dan panjang umur. Selain itu, ada sejumlah manfaat kesehatan diraih ketika mencium maupun berciuman. 

Apa saja itu? Simak berikut ini ya!

1. Membakar kalori

Salah satu dampak paling kuat dari mencium atau berciuman pada tubuh Anda adalah membakar kalori. Penelitian membuktikan bahwa berciuman membantu Anda menghilangkan kalori yang paling tidak diinginkan dari tubuh Anda. Berciuman memungkinkan Anda kehilangan hampir 6 kalori dalam satu menit.

2. Relaksasi alami

Salah satu hormon yang bertanggung jawab untuk menenangkan tubuh manusia adalah Oksitosin. Hormon ini jika diproduksi dalam jumlah yang cukup membuat tubuh dan pikiran menjadi rileks.

Sedangkan endorphin merupakan hormon atau bahan kimia lain yang dapat memberikan seseorang "perasaan senang" secara alami.

Mencium atau berciuman meningkatkan kuantitas kedua bahan kimia tersebut. Jadi, jika seseorang merasa sedih atau tertekan, Anda bisa mengubahnya dengan ciuman yang hangat untuk mendongkrak semangat lagi.

Berciuman dikenal juga dapat menurunkan tingkat kecemasan dan memiliki manfaat seperti halnya meditasi. Berciuman meningkatkan kesenangan seseorang dengan melepaskan dopamin.

Baca juga:

3. Memperkuat otot wajah

Anda sedang ingin mencium pasangan dengan penuh gairah ketika di momen yang pas? Silakan saja. Berciuman tak hanya membuat suasana hati menjadi bahagia, tetapi juga membantu Anda membentuk garis rahang yang sempurna.

Berciuman melibatkan penggunaan sekitar 30 otot wajah secara bersamaan. Jadi, jika ingin mendapatkan rahang yang kencang dan menuju bentuk tirus, Anda dapat melatih 30 otot wajah tersebut dengan sering berciuman.

Berita terkait
3 Faktor Kenapa Topik Pembicaraan Teman Anda Selalu Seks
Salah satu teman menjadi terlalu sering membicarakan topik berkaitan seks. Karena faktor apa ya?
Tips Cegah Gatal di Kulit Tumbuh Berewok, Telat Bisa Dibedah
Beragam faktor bisa memicu kulit yang ditumbuhi berewok terasa gatal. Jangan sampai parah atau mengatasinya bisa dibedah.
5 Ciri-ciri Pasangan Layak Dipertahankan, Jangan Sampai Bubar
Hubungan Anda dan pasangan tiba-tiba meradang. Lantas timbul pertanyaan, apakah dia patut dipertahankan? Kenali ciri-ciri menghilangkan dilema itu.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi