Bertambah, Pasien Positif Corona di Sumbar 12 Orang

Jumlah pasien positif terpapar corona di Sumatera Barat kini mencapai 12 orang.
Ilustrasi virus Corona atau Covid-19. (Foto: jdrf.org)

Padang - Jumlah warga Sumatera Barat (Sumbar) yang positif terpapar virus corona (covid-19) kini menjadi 12 orang. Data tersebut terhitung hingga Rabu, 1 April 2020 siang.

Sekarang lagi di tracking oleh tim. Total yang telah positif corona sampai hari ini di Sumbar jadi 12 orang.

Hal itu dibenarkan Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar Jasman Rizal. Menurutnya, penambahan satu pasien positif corona hari ini didapati dari hasil pengecekan di Laboratorium Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (Unand).

"Bertambah lagi satu pasien corona di Sumbar hari ini," kata Jasman dalam keterangan tertulisnya, Rabu, 1 April 2020.

Pasien positif corona ke 12 ini, kata Jasman, merupakan seorang ibu rumah tangga berusia 51 tahun yang berasal dari Kota Padang.

"Dia dirawat di ruang isolasi RSAM Bukittinggi," katanya.

Perempuan itu dirujuk ke RSAM Bukittinggi sejak tanggal 28 Maret 2020. Dia diduga terpapar virus corona dari keluarga yang pulang dari Malaysia. Lalu, ada juga tetangganya yang baru pulang dari Jakarta.

"Sekarang lagi di tracking oleh tim. Total yang telah positif corona sampai hari ini di Sumbar jadi 12 orang," katanya.

Dari total pasien positif corona di Sumbar, 6 orang dirawat di RSUP M Djamil Padang. Kemudian 5 orang di RSAM Bukittinggi dan seorang meninggal dunia. []


Berita terkait
Alasan Organda Sumbar Minta Setop Penerbangan BIM
Organda Sumatera Barat bersedia menghentikan operasional angkutan umum asalkan aktivitas bandara juga ditutup sementara.
BKKBN Batalkan Sumbar Jadi Tuan Rumah Harganas 2020
Provinsi Sumatera Barat batal menjadi tuan perhelatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) 2020.
Ancam Sebar Video Panas, Pria di Sumbar Peras Wanita
Seorang pria diduga memeras wanita melalui media sosial diringkus jajaran Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
0
Investasi Sosial di Aceh Besar, Kemensos Bentuk Kampung Siaga Bencana
Lahirnya Kampung Siaga Bencana (KSB) merupakan fondasi penanggulangan bencana berbasis masyarakat. Seperti yang selalu disampaikan Mensos.