Belasan Pelaku Tawuran di Makassar Ditangkap

Belasan pelaku tawuran antar kelompok di Makassar Sulawesi Selatan ditangkap polisi.
Belasan pelaku tawuran di Makassar ditangkap polisi, Selasa 12 Mei 2020 dini hari. (Foto: Tagar/Muhammad Ilham)

Makassar - Belasan pelaku tawuran antar kelompok diringkus pihak kepolisian di dua tempat berbeda. Sebelum berhasil ditangkap para pemuda ini melawan petugas menggunakan busur (anak panah), Selasa 12 Mei 2020, dini hari.

Tawuran tersebut terjadi menjelang sahur antara pemuda Jalan Gunung Lokon dengan Jalan Gunung Nona, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Awalnya kami menangkap 13 pelaku tawuran. Kemudian dilakukan penyisiran, kembali menangkap empat orang pemuda di Jalan Gunung Nona.

Tim Penikam Polrestabes Makassar bersama Polsek Ujung Pandang yang mendapatkan informasi kejadian tersebut langsung menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Jalan Gunung Latimojong, Kota Makassar.

Namun, setibanya di lokasi tawuran, pemuda dari Jalan Gunung Lokon melakukan perlawanan dengan melempari batu dan senjata tajam jenis busur ke arah petugas, sehingga dibalas dengan tembakan gas air mata.

Setelah ditembakkan gas air mata pemuda tersebut langsung berlarian menyelamatkan diri. Seketika petugas mengejar dan berhasil menangkap para pemuda yang bersembunyi di beberapa rumah warga.

Dantim Penikam Polrestabes Makassar, Ipda Arif Muda mengatakan, pihaknya menangkap dua kelompok pemuda yang melakukan tawuran di Jalan Gunung Latimojong.

"Awalnya kami menangkap 13 pelaku tawuran. Kemudian dilakukan penyisiran, kembali menangkap empat orang pemuda di Jalan Gunung Nona. Jadi total ada 17 orang pelaku tawuran," kata Ipda Arif Muda.

Arif Muda menambahkan, kejadian tawuran tersebut bukanlah yang pertama kali terjadi, namun tawuran tersebut merupakan aksi susulan.

"Ini tawuran yang kedua kalinya. Kami juga mengamankan sejumlah barang bukti puluhan anak panah dan tombak yang digunakan saat terjadinya tawuran antar kelompok pemuda ini," bebernya.

Setelah berhasil menangkap para pemuda yang melakukan tawuran tersebut bersama barang bukti senjata tajam baik berupa busur maupun tombak, kemudian dibawa ke Mapolrestabes Makassar untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Mereka sudah kami serahkan ke Mapolrestabes Makassar untuk diproses lebih lanjut," ujarnya. []

Baca lainnya:

Berita terkait
Tawuran, Pemuda Makassar Tewas Terkena Busur
Seorang pemuda warga Jalan Barawaja Makassar meninggal dunia akibat terkena busur saat terjadi tawuran di Makassar.
Geng Pelajar Yogyakarta Modal Celurit Gagal Tawuran
16 pelajar ditangkap saat hendak tawuran. Geng pelajar ini sudah menyiapkan senjata tajam seperti celurit.
Tawuran Tangsel, Dua Orang Meninggal Dunia
Dua orang menjadi korban tawuran di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) selama masa PSBB dan bulan puasa.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.