Begini Kata Pakar Soal Senyum Ferdy Sambo saat Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J

Seorang ahli pembaca wajah ternama, Jean Haner mengungkapkan senyum simpul yang ditunjukkan Ferdy Sambo saat rekontruksi pembunuhan Brigadir J.
Begini Kata Pakar Soal Senyum Ferdy Sambo saat Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J. (Foto: Tagar/Kapolri)

TAGAR.id, Jakarta - Seorang ahli pembaca wajah ternama, Jean Haner mengungkapkan senyum simpul yang ditunjukkan Ferdy Sambo saat rekontruksi pembunuhan Brigadir J Yosua alias Brigadir J yang digelar Polri pada hari ini, Selasa, 30 Agustus 2022.

Rekonstruksi itu digelar di rumah pribadi Ferdy Sambo yang terletak di daerah Saguling III, Kompleks Pertambangan, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Jean Haner mengatakan bahwa senyum Ferdu Sambo dalah tipe senyuman yang paling umum dan menggambarkan berbagai macam emosi. 

Senyuman di mana kedua bibir menutup rapat dan membentuk garis lurus di wajah, menyiratkan rasa malu atau ketakutan.

Hanya otot mulut yang bergerak ketika orang memberikan senyum ini. Itu berarti, senyum yang ditunjukkan Ferdy Sambo tidak ada ketulusan di dalamnya. Bisa diibaratkan tersenyum hanya karena sebuah keharusan.

Senyum tanpa memperlihatkan gigi seperti yang dilakukan Ferdy Sambo juga menyiratkan sesuatu yang sedang dipikirkan tapi berusaha disembunyikan. Dijelaskan Jean, intinya orang tersebut tidak ingin mengumbar perasaan terlalu banyak.

Diketahui, ada sebanyak 78 adegan yang dilakukan oleh para tersangka selama rekonstruksi berlangsung. Adegan di rumah Magelang sebanyak 16 kali, di rumah Saguling sebanyak 35 adegan, dan sebanyak 27 kali adegan dilakukan di rumah Kompleks Polri Duren Tiga.

Rekonstruksi tersebut dihadiri langsung oleh para tersangka, diantaranya Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Bharada E, Bripka RR, dan Kuat Ma'ruf. 

Ferdy Sambo sendiri hadir di lokasi dengan mengenakan baju tahanan oranye dengan nomor 052. Terlihat kedua tangannya diborgol menggunakan kabel ties.

Momen rekonstruski ini ditayangkan di berbagai stasiun televisi dan kanal YouTube. Menariknya, Ferdy Sambo tampak tenang dan tersenyum tipis seraya menunggu giliran untuk melakukan rekonstruksi. Ia didampingi kuasa hukumnya.

Sikap santai mantan Kadiv Propam itu tak ayal membuat masyarakat geleng-geleng kepala. Mereka tidak habis pikir melihat Ferdy Sambo yang masih bisa tersenyum padahal baru saja melakukan satu kejahatan. []

Berita terkait
Begini Luapan Amarah Ferdy Sambo Sebelum Perintahkan Bharada E Tembak Brigadir J
Seperti apa luapan amarah Ferdy Sambo terhadap Brigadir J sebelum memerintahkan Bharada E untuk menghabisinya dengan tembakan demi tembakan.
Pihak Eksternal Hadir di Rekonstruksi Ferdy Sambo, Lemkapi: Bentuk Tranparansi Polri
Kehadiran sejumlah pihak eksternal yang menyaksikan rekonstruksi merupakan bentuk transparansi Polri kepada publik.
Kapolri Ungkap Berkas Kasus Ferdy Sambo Sudah Rampung
Kasus pembunuhan yang melibatkan eks Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo akan segera disidangkan.
0
Begini Kata Pakar Soal Senyum Ferdy Sambo saat Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J
Seorang ahli pembaca wajah ternama, Jean Haner mengungkapkan senyum simpul yang ditunjukkan Ferdy Sambo saat rekontruksi pembunuhan Brigadir J.