Aturan Baru Mengunjungi Tebing Breksi Prambanan Yogyakarta

Pengelola wisata Tebing Breksi di Prambanan, Sleman, Yogyakarta mengeluarkan aturan baru bagi pengunjung.
Objek Wisata Tebing Breksi di Prambanan, Sleman, Yogyakarta. (Foto: Facebook/Istimewa)

Sleman - Pengelola wisata Tebing Breksi yang ada di Desa Lengkong, Kalurahan Sambirejo, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta mengambil langkah baru bagi wisatawan yang hendak berkunjung ke sana.

“Wisatawan kami anjurkan untuk reservasi online dulu sebelum datang ke tempat wisata agar menghindari kerumunan. Untuk pembayarannya lewat transfer,” kata ketua pengelola Tebing Breksi Khalik Widianto di Yogyakarta, Senin, 15 Februari 2021.

Baca Juga:

Namun, jika wisatawan tidak ingin menggunakan langkah tersebut, pihak pengelola juga menyediakan electronic data capture (EDC) atau biasa disebut scan barcode. “Tetap boleh masuk namun kami data dulu. Jika rombongan, harus perwakilan yang mengisi,” ucapnya.

Data-data yang harus diisi meliputi alamat asal dan juga kontak telepon yang bisa dihubungi. Hal itu perlu agar jika sewaktu-waktu terjadi masalah di lapangan bisa dikonfirmasi.

Tetap boleh masuk namun kami data dulu. Jika rombongan, harus perwakilan yang mengisi.

Khalik membeberkan, langkah-langkah tersebut sebagai upaya untuk mencegah penularan virus corona di wisata ikonik kawasan Prambanan tersebut.

Protokol kesehatan pun tak luput diterapkan seperti pengecekan suhu badan wisatawan. Kalau lebih dari 37,3, pengelola juga menyediakan shelter untuk isolasi atau transit.

Baca Juga:

“Istirahat sekitar 30 menit kalau masih belum turun ya disarankan untuk berkunjung lain waktu atau kami arahkan ke rumah sakit terdekat biasanya RSUD Prambanan,” ujarnya.

Sementara itu, sejak diterapkannya PTKM jilid I, jumlah kunjungan di hari biasa (weekdays) hanya sekitar 200 orang. Sedangkan, pada weekend sebanyak 400 orang. “Akhirnya, ada PTKM jilid ketiga ini juga drop kunjungan wisatawan,” kata Khalik. []

Berita terkait
Jumlah Wisatawan di Tebing Breksi Belum Kembali Normal
Long weekend tidak membuat destinasi wisata Tebing Breksi, Sleman, dipadati pengunjung. Padahal pengelola telah menjalankan protokol kesehatan.
Memburu Sunset di Taman Tebing Breksi Sleman
Ada yang asyik berfoto dengan spot pahatan naga raksasa. Ada yang sabar menanti sunset tiba. Ikuti perjalanan Tagar di Taman Tebing Breksi Sleman.
Paket Wisata Tebing Breksi Prambanan yang Menawan
Pengelola objek wisata Tebing Breksi Prambanan menyediakan paket wisata menarik. Paket ini menawarkan destinasi lain; Batu Kapal dan Watu Payung.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.