Aplikasi Vidio Meraih 5 Juta Unduhan pada April 2020

Layanan streaming video on demand (VoD), Vidio, mengklaim aplikasinya meraih 5 juta unduhan di App Store dan Google Store pada April 2020.
Ilustrasi Vidio. (Foto: Tagar/vidio.com)

Jakarta - Layanan streaming video on demand (VoD), Vidio, mengklaim aplikasinya meraih 5 juta unduhan di App Store dan Google Store pada April 2020.

Selain itu, Vidio mengalami peningkatan signifikan pengguna aktif aplikasi mencapai 62 juta pengguna pada April 2020, menyusul pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Indonesia, karena pandemi virus corona Covid-19.

Vice President Brand Marketing Vidio Rezki Yanuar mengatakan senang dengan pencapaian tersebut, yang menurutnya menunjukkan bahwa masyarakat melakukan aktivitas dari rumah dan meningkatnya kepopuleran layanan OTT (over the top) dan VoD (video on demand).

"Pencapaian Vidio saat ini tentu tidak lepas dari strategi kami agar konsumen tidak jenuh, Vidio berupaya untuk terus memperhatikan dan memperkuat konten yang relevan dengan target market," ujar Rezki, dalam keterangan tertulis yang diterima Tagar, Selasa, 19 Mei 2020.

Perubahan tren dan kebiasaan konsumen yang beralih dari menonton TV berbayar ke layanan OTT mempengaruhi pesatnya perkembangan layanan streaming Video on Demand (VoD) di Indonesia sejak beberapa tahun terakhir. 

Terlebih lagi, penetrasi pengguna internet di Indonesia mencapai 150 juta orang dari data Kominfo tahun 2019. Vidio selaku penyedia layanan berbasis VoD mencatat peningkatan yang cukup signifikan dalam jumlah pengguna aplikasi aktif dan juga jumlah pengunduhan aplikasi pada bulan April 2020.

PSBB ini tentunya menyebabkan perubahan kebiasaan dan perubahan perilaku konsumen. Salah satunya adalah kebiasaan menonton film, di mana saat ini hanya dapat dinikmati di rumah dengan cara berlangganan streaming platform. 

Oleh sebab itu, sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan pemerintah, pada April 2020, Vidio menghadirkan program Vidio Bebas Nonton yang memberikan akses gratis pada layanan berbayar Vidio.

Pada Mei 2020, Vidio menghadirkan tayangan spesial Ramadan melalui program Vidio Berkah Nonton untuk menemani masyarakat selama menjalankan ibadah puasa dalam suasana bulan suci Ramadan yang berbeda tahun ini. 

Dengan melakukan redeem voucher pada aplikasi dan website Vidio, para pengguna dapat menikmati seluruh tayangan Vidio Premier selama 30 hari dengan harga Rp 15.000 dalam periode aktivasi 1 - 31 Mei 2020.[]


Berita terkait
Ini Dampak yang Terjadi Jika Matahari Lockdown
Saat ini matahari tengah memasuki periode lockdown. Ini dampak besarnya terhadap Bumi.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.