Aktor Riza Shahab Bantah Kabar Kena Kasus Narkoba

Riza Shahab membantah sejumlah pemberitaan yang menyebutnya kembali ditangkap polisi atas kasus dugaan kepemilikan dan penyalahgunaan narkoba.
Aktor Riza Shahab bantah kena kasus penyelahgunaan narkoba. (Foto: Instagram/rizashahab)

Jakarta - Artis peran Riza Shahab membantah sejumlah pemberitaan yang menyebutnya kembali ditangkap polisi atas kasus dugaan kepemilikan dan penyalahgunaan narkoba. Menurutnya, saat ini ia tengah berkumpul dengan keluarga di tengah pandemi (Covid-19).

Melalui unggahan video di akun Instagramnya, Riza Shahab mengaku terkejut dengan pemberitaan yang menyebutnya ditangkap atas kasus narkoba. Aktor 30 tahun itu juga meminta kepada seluruh media yang memberitakan pemberitaan yang tidak benar tersebut segera melakukan konfirmasi terhadapnya.

"Saya ingin pastikan kalau itu semua tidak benar ya karena posisi saya sekarang lagi ada di Jember, Jawa Timur, lagi kumpul sama keluarga saya, lagi sedang social distancing, lagi di rumah aja. Jadi saya pastikan sekali lagi kalau berita itu enggak bener," kata Riza Shahab, dikutip Tagar pada Senin, 13 April 2020.

"Ditunggu konfirmasinya ke saya, sebelum saya ambil jalur hukum," dia.

Diberitakan sebelumnya, kabar mengenai ditangkapnya Riza Shahab atas kasus dugaan penyalahgunaan narkotika mencuat pada Sabtu, 11 April 2020. Saat itu, berita tersebut mendapat konfirmasi langsung oleh Wakil Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya AKBP Sapta Maulana.

"Ya ditangkap," kata Sapta, saat dihubungi wartawan, Sabtu, 11 April 2020, diberitakan Antara.

Riza Shahab sendiri adalah aktor berdarah Arab yang terkenal lewat sejumlah sinetron dan FTV, beberapa di antaranya adalah Cerita SMA (2008) dan Antara Kau, Aku dan Papaku (2018). Saat ini, aktor tersebut sibuk menggeluti bisnis kopi di Jember, Jawa Timur.

Sebelumnya, anggota Polda Metro Jaya pernah meringkus Riza Shahab bersama empat rekannya, yakni Rizka Hijrah Syafitra, Rastio Eko Fernando, Santry Napitupulu, dan Wedo Satria Sakti, di salah satu apartemen di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan pada 12 April 2018.

Baca juga: Kasus Narkoba, Riza Shahab Ditangkap Polisi Lagi

Saat itu, seluruh pelaku yang diamankan menjalani tes urine dengan hasil menunjukkan positif methampetamine dan amphetamine. Namun begitu, petugas hanya menemukan barang bukti berupa alat hisap sabu (bong), korek gas dan pipet. []

Berita terkait
Kasus Narkoba, Bibi Suami Vanessa Angel Direhabilitasi
Polisi mengatakan mengatakan suami artis Vanessa Angel, Bibi Ardiansyah, akan menjalani rehabilitasi narkoba terkait penggunaan psikotropika Xanax.
Vanessa Angel Resmi Jadi Tersangka Kasus Narkoba
Artis Vanessa Angel telah ditetapkan sebagai tersangka kasus narkotika jenis psikotropika.
Hamil 6 Bulan, Vanessa Angel Tetap Jadi Tahanan
Artis Vanessa Angel resmi menjadi tahanan kota atas kasus kepemilikan psikotropika golongan IV, yakni xanax tanpa resep dokter.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.