Akankah Manchester City Bisa Lolos ke Babak 16 Besar

Laga Manchester City Vs Atlanta di San Siro Milan dini hari, 7 November 2019, WIB, penting bagi City karena kemenangan loloskan City ke 16 besar
Manajer Manchester City Pep Guardiola marah karena tidak mendapat penalti setelah teknologi VAR \'membiarkan\' pemainnya dijatuhkan di kotak penalti saat melawan Crystal Palace di Stadion Selhurst Park, Sabtu 19 Oktober 2019 malam. (Foto: standard.co.uk)

Jakarta – Dini hari nanti, 7 November 2019, waktu WIB, Manchester City akan bertandang ke kandang Atlanta dalam lanjutan laga Liga Champions matchday 4. Manchester City bersama Atlanta, Dinamo Zagreb, dan Shakhtar Donetsk tergabung di Grup C. The Citizens, julukan Manchester City, di puncak klasemen sementara dengan 9 poin hasil dari tiga laga yang semua dimenangkan City. Sedangkan Atlanta ada di dasar grup dengan poin 0 karena dalam tiga laga Atlanta kalah.

Kemenangan sangat berarti bagi Pep Guardiola, pelatih City, karena dengan tambahan 3 poin City akan terus melaju. Sedangkan Dinamo dan Shakhtar masing-masing 4 poin harus berjuang keras. Jika City menang itu artinya The Citizens lolos ke babak 16 besar.

City yang membuat catatan apik dalam 11 laga terakhir dengan 10 kali menang tentulah bisa jadi momok bagi Atlanta. City juara bertahan di Liga Primer Inggris yang saat ini di peringkat kedua di bawah Liverpool. Sedangkan Atlanta dalam tiga kali laga di Liga Champions semua kalah. Ada harapan La Dea, julukan Atlanta, agar bangkit melawan City.

Pada laga matchday 3 yang merupakan laga pertama antara City dan Atlanta di Etihad Stadium City melumat Atlanda dengan skor 5-1. Dengan sekali pertemuan ini agak sulit juga memprediksi hasil laga karena tidak ada perbandingan dengan laga-laga lain.

Laga antara Atlanta dengan City dini hari nanti akan dilangsungkan di San Siro, Milan, karena stadion yang jadi kandang Atlanta belum memenuhi standar UEFA (Union of European Football Associations) atau Uni Sepak Bola Eropa yang bermarkas di Nyon, Swiss.

Harapan Pep Guardiola adalah memenangkan laga dengan Atlanta dini hari nanti karena dengan kemenangan poin The Citizens jadi 12 yang bisa memastikan mereka lolos ke babak 16 besar. Jika ini terjadi Pep akan memusatkan perhatian ke Liga Primer untuk mengejar ketertinggalan dengan Liverpool dengan 6 poin setelah menyelesaikan 11 laga.

Prakiraan susunan pemain:

Atalanta (3-4-1-2): Gollini; Rafael Toloi, Palomino, Djimsiti; Castagne, De Roon, Freuler, Gosens; Gomez; Ilicic, Muriel.

Cadangan: Barrow, Guilherme Arana, Hateboer, Ibanez, Kjaer, Malinovskiy, Masiello, Pasalic, Sportiello, Traore.

Pelatih: Gian Piero Gasperini

Manchester City (4-3-3): Ederson; Joao Cancelo, Stones, Otamendi, Mendy; Gundogan, Fernandinho, De Bruyne; Mahrez, Gabriel Jesus, Sterling.

Cadangan: Aguero, Angelino, Bernardo Silva, Bravo, Eric Garcia, Poveda, Walker.

Pelatih: Pep Guardiola

Prediksi skor Atlanta Vs Manchester City: 1 – 3. []

Berita terkait
Tiga Negara Jagoan Pep Guardiola, Siapa Saja Mereka?
Sebagai orang Spanyol sudah pasti Pep menjagokan Tim Matador julukan Spanyol untuk menjadi juara Piala Dunia 2018.
Guardiola Incar Juara Piala Dunia Ketiga di Inggris
Ketika Pep Guardiola melatih Barca juara Piala Dunia dimenangkan Spanyol, Jerman juara Piala Dunia ketia Pep latih Bayern, yang ketiga Inggris?
Uang Sheikh Arab di Manchester City
Manchester City jadi salah satu klub tersukses di Liga Inggris, klub ini dibeli oleh sheikh dari Uni Emirat Arab dengan nilai triliunan rupiah
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.