5 Kandungan Skincare yang Baik untuk Jerawat

Munculnya jerawat ditandai dengan gejala benjolan kecil, benjolan berwarna kuning atau kemerahan, dan timbul rasa gatal pada benjolan.
Ilustrasi - Jerawat di wajah. (Foto: Tagar/Pixabay)

Jakarta - Timbulnya jerawat pada wajah disebabkan oleh banyak faktor seperti faktor genetik, perubahan hormon, stres, penggunaan kosmetik, dan faktor lainnya.

Munculnya jerawat ditandai dengan gejala benjolan kecil, benjolan berwarna kuning atau kemerahan, dan timbul rasa gatal pada benjolan.

Untuk mengatasi timbulnya jerawat, salah satu hal yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan skincare. Dalam penggunaan skincare, tentu kita perlu memperhatikan jenis kulit serta kandungan produk skincare agar penanganan jerawat dilakukan secara baik dan benar. Berikut adalah beberapa kandungan skincare yang baik untuk jerawat.


1. Tea Tree Oil

Tea Tree oil mengandung anti inflamasi dan anti mikroba yang dapat membantu mengatasi jerawat yang merasang, membengkak, serta mengurangi bakteri dan jamur pada kulit. Namun jika Anda memiliki jenis kulit yang sensitif, disarankan untuk mencoba tea tree oil dengan dosis kecil terlebih dahulu.


2. Clay

Anti-inflamasi yang berfungsi untuk menenagkan kulit yang kemerahan, meradang, bahkan iritasi akibat jerawat. Selain itu, clay dapat mengangkat komedo dan minyak dalam wajah. Umumnya kandungan clay ditemukan pada produk masker wajah dan facial.


3. Salicylic Acid

Jika Anda memiliki pori-pori yang besar, Anda dapat mencoba menggunakan skincare yang mengandung salicylic acid. Kandungan ini dapat mengangkat kotoran yang menyumbat pori-pori sehingga tidak memunculkan jerawat. 

Anda bisa menemukan kandungan ini pada produk skincare eksfoliasi seperti face wash, exfoliating toner, dan exfoliating serum. Namun jika jenis kulit Anda kering, maka tidak disarankan menggunakan kandungan ini karena bahan ini bersifat keras.


4. Benzoyl Peroxide

Kandungan lain yang dapat mengurangi dan menghilangkan jerawat di wajah adalah benzoyl peroxide. Kandungan ini diklaim mampu membunuh bakteri jerawat. Namun penggunaan benzoyl peroxide tidak dianjurkan untuk ibu hamil karena kandungan ini dikhawatirkan dapat memengaruhi aliran darah bayi di dalam kandungan.


5. Witch Hazel

Kandungan witch hazel diklaim dapat membersihkan kulit secara mendalam karena mengandung astrigen. Selain menenangkan wajah yang berjerawat, witch hazel dapat menghilangkan bekas jerawat. Witch hazel sendiri cocok digunakan semua jenis kulit terlebih kulit sensitif dan aman digunakan oleh ibu hamil.

(Ni Nyoman Mastika Mega Puspita)

Berita terkait
Inilah 5 Manfaat Willow Bark, Obat Jerawat Alami
Kulit pohon dedalu telah digunakan sebagai obat tradisional sejak tahun 400 sebelum masehi. Inilah berbagai manfaatnya bagi kulit.
Cara Membersihkan Kulit Berminyak Agar Bebas Jerawat
Dalam membersihkan kulit yang cenderung berminyak, pastikan Anda mengikuti setiap langkahnya dengan baik. Inilah cara yang bisa Anda lakukan.
Girls, Ini 5 Cara Double Cleansing untuk Kulit Berjerawat
Double cleansing ini tak bisa dilakukan sembarangan, apalagi jika kamu memiliki kulit yang cenderung berjerawat. Nah, inilah 5 caranya.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.