20 Warga Gayo Lues Aceh Diambil Sampel Swab

20 warga Gayo Lues, Aceh saat ini sedang menjalani karantina di Gedung Balai Latihan Kerja (BLK) Gayo Lues dan diambil sampel swab.
Para tim kesehatan sedang melakukan rapid test terhadap salah seorang pelayan di salah satu warung kopi, Banda Aceh, Minggu, 19 April 2020. (Foto: Tagar/Ahmad Mufti)

Lhokseumawe – Akibat salah seorang warga Gayo Lues berinisial NS, 41 tahun, dinyatakan positif terinfeksi corona atau Covid-19, maka sebanyak 20 warga lainnya yang pernah kontak langsung dengan pasien tersebut, diambil sampel swab.

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Gayo Lues Suhaidi mengatakan, 20 warga tersebut saat ini sedang menjalani karantina di Gedung Balai Latihan Kerja (BLK) Gayo Lues.

“20 orang ini pernah kontak langsung NS yang merupakan Anak Buah Kapal (ABK) Kapal Motor Kelud dan saat ini sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Zainal Abidin Banda Aceh,” ujar Suhaidi ketika dihubungi Tagar melalui telepon seluler, Senin, 20 April 2020.

Suhaidi menambahkan, setelah menerima hasil yang menyatakan kalau pasien tersebut positif mengidap corona, maka tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten GayoLues, langsung mendata dan menjemput orang yang pernah kontak dengan NS.

Awalnya tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Gayo Lues, hanya memperoleh 16 orang yang pernah kontak langsung dengannya, kemudian setelah ditelusuri ternyata ada 20 orang.

20 orang ini pernah kontak langsung NS yang merupakan Anak Buah Kapal (ABK) Kapal Motor Kelud dan saat ini sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Zainal Abidin Banda Aceh.

“Setelah kita cek lagi, ternyata ada 20 yang kontak langsung. Kabar baiknya, mereka ini sebagian sudah kita rapid test dan hasilnya negatif. Namun untuk memastikan aman semuanya, maka diambil sampel swab hari ini,” tutur Suhaidi.

Baca juga: Tes Swab Perdana, 1 Pasien Positif Corona di Aceh

Kata Suhaidi, Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah, telah memberikan perintah kepada tim yang berada di Banda Aceh, untuk langsung ke Gayo Lues agar bisa mengambil sampel swab dan sore ini tim tersebut kembali pulang ke Banda Aceh.

“Diharapkan besok atau lusa paling telat sudah keluar hasilnya. Karena pemeriksaan dilakukan di Balitbangkes Banda Aceh. Semoga semuanya negatif,” kata Suhaidi. []

Berita terkait
Mahasiswa Malaysia Pulang dari Aceh Positif Corona
Tiga mahasiswa asal Malaysia baru pulang dari Aceh karena sedang libur kuliah dinyatakan positif terpapar virus corona.
Tak Pakai Masker, Warga Banda Aceh Bakal Didenda
Pemerintah Kota Banda Aceh, Aceh berencana akan mendenda warganya jika kedapatan tidak pakai masker saat berada di luar rumah.
Corona, Sopir di Abdya Aceh Setop Nabung Buat Nikah
Seorang sopir di Kabupaten Aceh Barat Daya terpaksa menunda keinginan menabungnya untuk nikah, gara-gara sepi penumpang akibat covid-19.
0
Puan Maharani Sudah Pasti Capres, Tinggal Cari Cawapres, Kata Politisi PDIP
Puan Maharani sudah pasti capres PDIP di Pilpres 2024, tinggal cari cawapres buatnya dan cari waktu buat mengumumkannya, kata politisi PDIP.