11 Warga Pesisir Selatan Sembuh dari Covid-19

11 dari 16 orang warga Pesisir Selatan terpapar Covid-19 dinyatakan sembuh.
Kepala Bagian Humas Pemkab Pessel Rinaldi Dasar. (Foto: Tagar/Teddy Setiawan)

Pesisir Selatan - Satu per satu pasien positif Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat, terus menunjukkan kesehatan yang membaik. Dari 16 warga terpapar, 11 di antaranya telah dinyatakan sembuh dan sudah diperbolehkan pulang.

Alhamdulillah, ini patut kita syukuri bersama.

"Beberapa hari sebelumnya 9 orang. Kini nambah 2 orang lagi. Artinya sudah 11 orang yang sembuh. Alhamdulillah, ini patut kita syukuri bersama," katanya kepada Tagar, Selasa, 12 April 2020.

Dua pasien yang baru dinyatakan sembuh pada Minggu, 10 Mei 2020 itu yakni DA 40, tahun. Dia merupakamn pasien ke-13 yang bekerja di Puskesmas Kecamatan Koto XI Tarusan. DA terkonfirmasi positif pada 23 April 2020 dan menjalani karantina terhitung sejak 24 April 2020.

Kemudian RF, 26 tahun. Lelaki yang menjadi kasus ke-15 ini merupakan anak salah seorang tenaga medis di Puskesmas Koto XI Tarusan. Dia menjalani karantina sejak 25 April 2020.

"Mereka menjalani karantina di BPSDM Sumatera Barat di Padang Besi," katanya.

Kendati demikian, ia mengimbau masyarakat tetap mematuhi protokol percepatan dan penanganan Covid-19. Dengan begitu, upaya memutus mata rantai Covid-19 bisa lebih cepat.

Sementara itu, lima pasien positif lainnya masih dirawat dan dikarantina. Ada yang dirawat di RSAM Bukittinggi, ada pula yang karantina di Balai Diklat BPSDM Sumbar di Padang Besi dan Bapelkes Sumbar.

Sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) kini berjumlah 5 orang. Rincinya, 3 orang dirawat di RSUD M Zein Painan, 2 orang isolasi mandiri di rumah.

Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) 320 orang. Rincinya, 307 orang telah selesai menjalani masa pemantauan dan 13 orang masih dalam pemantauan dan orang tanpa gejala (OTG) 380 orang.

"Pelaku perjalanan (notifikasi) 6.696 orang. Selesai pemantauan 5.887 orang dan proses pemantauan 883 orang," tuturnya. []


Berita terkait
Inspektorat Pemprov Sumbar Bakal Audit BLT di Pessel
Pemerintah Provinsi Sumatera Barat akan mengaudit proses pembagian bantuan yang menuai polemik di Pesisir Selatan.
Warga Pessel Kembali Protes Data Penerima BLT Corona
Aksi protes terhadap data penerima bantuan Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan kembali berlanjut.
Soal Data BLT, Pemkab Pessel Dinilai Tak Bekerja
Sejumlah wali nagari menuding pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan tidak bekerja dalam mendata penerima bantuan Covid-19.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.