Waspada Karies Gigi, Bisa Terjadi Pada Anak Kecil

Karies gigi tidak hanya terjadi pada orang dewasa, tapi juga terjadi pada anak-anak. Ini cara penanganan Karies gigi menurut Prof. Seno Pradopo.
Ketua Kolegium Kedokteran Gigi Anak Indonesia, Prof. Seno Pradopo, saat meberi kuliah umum di Unhas, Selasa, 28 Januari 2020. (Foto: Tagar/Unhas)

Makassar - Salah satu penyakit gigi dan mulut yang banyak ditemukan di masyarakat adalah karies gigi. Ketua Kolegium Kedokteran Gigi Anak Indonesia, Prof. Seno Pradopo mengatakan, permasalahan karies gigi tidak hanya terjadi pada orang dewasa tetapi dapat pula terjadi pada anak.

“Gigi anak lebih kecil dan rapuh. Ini menjadi salah satu penyebab resiko karies tinggi pada anak yang biasa kita temukan pada gigi susu, gigi bercampur maupun gigi permanen,” kata Seno dalam kuliah umumnya di Universitas Hasanuddin, Selasa, 28 Januari 2020.

Guru Besar Universitas Airlangga ini menjelaskan, bahwa salah satu cara penanggulangan karies adalah dengan membuang jaringan karies dan menutupnya dengan bahan restorasi. Bahan restorasi berfungsi untuk memperbaiki dan merestorasi struktur gigi yang rusak.

Gigi anak lebih kecil dan rapuh. Ini menjadi salah satu penyebab resiko karies tinggi pada anak.

“Kita mengenal beberapa bahan restorasi yang bisa digunakan seperti amalgama, Composite Resin atau Glass Ionomer Cement (GIC),” ujarnya.

Diantara beberapa pilihan bahan restorasi tersebut, Seno menyebut GIC tetap menjadi pilihan pertama restorasi pada gigi anak. Beberapa alasan pemilihan adalah resiko karies kedua minimal, warna menyerupai gigi, menyerap dan menyimpan fluoride.

Untuk mencegah agar tidak terjadi karies pada gigi, selain rajin menggosok gigi, juga agar menghindari makanan manis dan bertekstur lengket dan memilih sayuran dan buah. Makanan manis dapat mengakibatkan hilangnya mineral yang terdapat pada gigi dan akan menyebabkan gigi berlubang.

Tak hanya itu, perlu juga untuk rutin melakukan scaling gigi di dokter gigi guna terhindar munculnya plak gigi yang berujung pada karies gigi. []

Berita terkait
Sikat Gigi Pintar Bersihkan Gigi 10 Detik
Sikat gigi pintar ini bernama Y-Brush diklaim bisa membersikan gigi dalam waktu 10 detik.
Tujuh Tips Merawat Kesehatan Gigi
Gigi memiliki fungsi yang vital untuk mengunyah makanan sebelum kemudian dicerna di dalam usus. Maka, ada baiknya menjaga kesehatan gigi.
Menjaga Kesehatan Mulut dan Gigi
Masalah sariawan, gusi bengkak, bau mulut, atau gigi berlubang adalah beberapa contoh dari kesehatan gigi dan mulut yang buruk.
0
Harga Emas Antam di Pegadaian, Kamis 23 Juni 2022
Harga emas Antam hari ini di Pegadaian, Kamis, 23 Juni 2022, untuk ukuran 1 gram mencapai Rp 1.028.000. Simak ulasannya berikut ini.