Wasekjen PAN: Kader Wajib Menangkan Rusma-Rudi

Semua kader PAN di Pesisir Selatan diwajibkan memenangkan paslon Rusma Yul Anwar dan Rudi Hariansyah.
Wakil Sekjen PAN, Athari Gauthi Ardi (jilbab hitam) foto bersama dengan Rusma Yul Anwar-Rudi Hariansyah (baju putih) di KPU Pessel, Sabtu 5 September 2020. (Foto: Tagar/Teddy Setiawan)

Pesisir Selatan - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Athari Gauthi Ardi menegaskan seluruh kader wajib memenangkan pasangan bakal calon bupati Rusma Yul Anwar dan Bakal Wakil Bupati Rudi Hariansyah di Pilkada Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat.

Saya mengimbau kepada seluruh pendukung dari partai amanat nasional, inilah wakil-wakil rakyat yabg kami pilih untuk menjadi kepala daerah.

Menurutnya, seluruh kandidat yang ditunjuk DPP merupakan kader terbaik, sehingga layak diperjuangkan. Apalagi, Ketua Umum Zulkifli Hasan selalu menegaskan agar segenap pengurus dan kader menaati garis komando partai.

"Saya mengimbau kepada seluruh pendukung dari partai amanat nasional, inilah wakil-wakil rakyat yabg kami pilih untuk menjadi kepala daerah. Kader wajib menangkan Rusma-Rudi," katanya di Pessel, Sabtu, 5 September 2020.

Dengan mengusung Rusma Yul Anwar-Rudi Hariansyah, dia juga meminta restu dan bantuan dari segenap kader partai serta masyarakat Pessel. Ia optimis, Rusma Yul Anwar-Rudi Hariansyah dapat melaksanakan amanah rakyat.

Rusma Yul Anwar sebagai kandidat yang diusung PAN mengaku berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Partai Politik dan masyarakat yang turut mengantarkan dirinya bersama Rudi Hariansyah ke proses pendaftaran hari.

Saat ini, menurutnya adalah langkah awal bagi dirinya bersama Rudi Hariansyah berjuang dan mewujudkan Kabupaten Pesisir Selatan cerdas, berakhlak, maju dan sejahtera. Ia mengalu, pandemi Covid-19 yang dirasakan saat ini, itu merupakan pekerjaan rumah bagi dirinya dan Rudi.

Sebab, perkembangan ekonomi lebih maju kedepan merupakan salah satu target pembangunan yang akan di buat di Pessel. "Itu adalah tugas berat dan PR tertentu bagi kami berdua," ujarnya

Diketahui Paslon Rusma Yul Anwar-Rudi Hariansyah mendaftar secara resmi ke KPU Pessel sekitar pukul 15.00. KPUmengatakan, seluruh berkas syarat calon dan pencalonan sudah lengkapnya.

Keduanya diusung Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN). Partai Perindo Partai Berkarya, Partai Bulan Bintang (PBB) dan didukung Partai Gelora dengan 14 kursi. []



Berita terkait
Pilkada Pessel, Rusma-Rudi Resmi Mendaftar ke KPU
Pasangan calon bupati dan wakil bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar-Rudi Hariansyah mendaftar sebagai peserta Pilkada ke KPU.
PAN Sebut Kemenangan Rusma-Rudi di Pessel Harga Mati
PAN menyebut kemenangan Pilkada untuk pasangan Rusma Yul Anwar-Rudi Hariansyah merupakan sebuah harga mati.
Pilkada Pessel 2020, Semua Calon Wajib Swab
Semua calon bupati dan wakil bupati yang menjadi peserta Pilkada di Kabupaten Pesisir Selatan diwajibkan menjalani tes swab.
0
Laksamana Linda Fagan Perempuan Pertama Kepala Pasukan Penjaga Pantai Amerika
Presiden Biden memuji Laksamana Linda Fagan perempuan pertama sebagai panglima baru Pasukan Penjaga Pantai atau Coast Guard