Viral! Ini Dia 5 Fakta Menarik Citayam Fashion Week!

Citayam Fashion Week belakangan menjadi hal yang ramai diperbincangkan oleh masyarakat Indonesia warganet hampir di seluruh media sosial.
Anies Baswedan turut merayakan Citayam Fashion Week (Foto: Tagar/Instagram/@aniesbaswedan)

TAGAR.id, Jakarta - Citayam Fashion Week belakangan menjadi hal yang ramai diperbincangkan oleh masyarakat Indonesia warganet hampir di seluruh media sosial. 

Berbicara Citayam Fashion Week tak terlepas pada gaya berpakaian khas anak remaja yang nyentrik, khususnya di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, untuk sekedar mencari hiburan dengan outfit unik dan nyentrik. 

Selain gaya berpakaian nyentrik yang menjadi hal menarik dalam fenomena ini, berikut 5 fakta menarik lainnya fenomena Citayam Fashion Week.

1. Berawal dari konten, lalu viral dan menjadi tempat mejeng

Fenomena Citayam Fashion week berasal dari konten yang berisikan interview konten creator kepada beberapa remaja asal Citayam dan Bojong Gede. Pertanyaan yang diajukan seputar harga outfit, hingga uang yang dihabiskan untuk berpacaran dan bermain di kawasan Sudirman.

Konten tersebut menjadi viral karena jawaban unik dan lucu remaja asal Citayam tersebut, juga gaya berpakaiannya yang nyentrik.

2. Mendapat perhatian dari kalangan artis

Viralnya fenomena ini pun sampai pada telinga kalangan artis, konten creator, hingga pemerintah. Banyak artis dan konten creator yang berdatangan ke Sudirman untuk melihat langsung dan membuat konten di sana. Seperti Ria Ricis, Marshel Widianto, Tiffany Jolie, dan lain-lain.

Sementara Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan melalui instagramnya menanggapi fenomena SCBD atau Sudirman, Citayam, Bojong Gede dan Depok setelah ditanya tanggapan oleh wartawan.

“Kami membangun ruang ketiga memang sebagai tempat yang menyetarakan dan mempersatukan. Ruang ketiga adalah ruang kita bersama di antara ruang pertama (rumah) dan ruang kedua (tempat kerja/belajar).

Silakan semua boleh datang menikmati ruang-ruang publik di Jakarta dengan cara dan ekspresinya masing-masing. Yang penting: jaga kebersihan dan ketertiban.

Selamat menikmati ruang ketiga di Jakarta!” Tulisnya lewan akun resmi Instagramnya.

3. Asal mula nama Citayam Fashion Week

Istilah CItayam Fashion Week dipopulrkan oleh seorang Tiktokers bernama Radita Pradana. Hal ini lantaran anak remaja yang mendominasi di sana adalah asli dari Citayam, sedangkan Fashion Week sendiri terinspirasi dari gaya unik, layaknya seperti sedang berada di acara fashion show.

4. Pengunjung mulai berdatangan dari berbagai daerah di Indonesia

Sebelumnya, anak-anak remaja yang nongkrong atau sekedar bermain di kawasan Sudirman tersebut memang kebanyakan berasal dari daerah Sudirman, Citayam, Bojonggede, dan Depok saja. 

Namun sekarang, ternyata cukup banyak anak-anak remaja atau ABG yang sengaja jauh-jauh datang dari berbagai daerah. Seperti Jawa Barat, hingga Bali yang baru-baru ini sedang viral di media sosial.

5. Melahirkan nama-nama baru yang terkenal

CItayam Fashion Week berhasil melahirkan nama-nama baru yang mulai terkenal dan populer di media sosial seperti Jeje Slebew, yang terkenal karena mempunyai wajah yang mirip dengan Fuji, hingga Kurma yang terkenal karena kisah percintaanya dengan sang kekasih, Bonge.

(Aldila Daradinanti)

Berita terkait
Begini Pesan Najwa Shihab Soal Citayam Fashion Week
Pembawa acara sekaligus jurnalis Indonesia Najwa Shihab menanggapi terkait fenomena Citayam Fashion Week yang tengah menjadi perbincangan publik.
Tertarik dengan Dunia Fashion, Zahwa Massaid Mengenyam Pendidikan di New York
Mantan istri mendiang Adjie Massaid, Reza Artamevia menceritakan ketertarikan anak bungsunya, Zahwa Massaid dalam dunia fashion.
Hadiri Fashion Show Ria Miranda, Ketua TP PKK Apresiasi Karya Kawula Muda
Hadiri sekaligus membuka secara resmi Fashion show Riamiranda Loyal Private Preview Collection, Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail.