Upaya Jokowi Pulihkan Ekonomi di Tengah Pandemi C-19

Jokowi menyebut pemerintah telah berupaya ekstra di sektor perekonomian untuk menanggulangi dampak pandemi.
Presiden Jokowi mengajak Indonesia memacu lompatan besar hadapi pandemi Covid-19. (foto: Pers Istana).
Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan pemerintah telah berupaya ekstra di sektor perekonomian untuk menanggulangi dampak pandemi Covid-19 (C-19). Jokowi menyebut, pemerintah juga telah memberikan bantuan sosial berupa uang tunai untuk meringankan beban masyarakat yang kehilangan pekerjaan.

Lebih lanjut, RI-1 ini menuturkan bantuan sosial lainnya bagi usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), subsidi gaji, hingga restrukturisasi kredit juga harus diberikan agar kondisi perekonomian tidak semakin terpuruk dan kegiatan perekonomian masyarakat masih bisa berjalan.

"Semua itu saya tegaskan kembali berulang-ulang untuk menyamakan frekuensi (pandangan) bahwa kita memang dalam kondisi krisis. Pemerintah harus mengganti channel kerja dari channel yang biasa-biasa menjadi channel yang luar biasa," kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Selasa, 8 September 2020.

Semua itu saya tegaskan kembali berulang-ulang untuk menyamakan frekuensi (pandangan) bahwa kita memang dalam kondisi krisis.


Baca juga: Jokowi Ingin Penanganan C-19 Harus Transparan

Jokowi mengakui bahwa pemerintah masih sangat membutuhkan fleksibilitas kerja dan kesederhanaan prosedur agar semua permasalahan bisa ditangani secara cepat dengan tepat sasaran serta efisien.

Meski begitu, ia menyatakan, pemerintah juga berupaya memanfaatkan momentum pandemi ini untuk tidak hanya dapat keluar dari krisis, tetapi juga melakukan lompatan kemajuan.

"Membangun cara kerja dan kelembagaan baru yang mampu berkompetisi dalam persaingan global dengan tetap berkomitmen pada akuntabilitas," ucap Jokowi.

Oleh karena itu, Mantan Gubernur DKI Jakarta ini berharap dalam acara Kick Off Meeting pemeriksaan atas pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara dalam penanganan pandemi Covid-19 (C-19) Tahun 2020 bersama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dapat menemukan solusi terbaik.

Baca juga: Instruksi Terbaru Jokowi Kepada Menteri Terawan

Ia juga menyampaikan agar upaya BPK melalui kegiatan tersebut nantinya melahirkan cara-cara terbaik untuk memulihkan kesehatan masyarakat, memulihkan perekonomian, dan bahkan melakukan lompatan kemajuan. []

Berita terkait
Jokowi Minta Kehati-hatian Terhadap 3 Klaster C-19
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengingatkan perlu adanya kewaspadaan terkait tiga klaster baru Covid-19, yakni perkantoran, keluarga dan Pilkada.
Jokowi: Kunci Membaiknya Ekonomi Adalah Kesehatan
Presiden Joko Widodo mengatakan pemerintah harus mengedepankan perhatian terhadap kesehatan di tengah pandemi Covid-19, setelah itu baru ekonomi.
Kuatkan MUI, PA 212 Desak Jokowi Bubarkan BPIP
PA 212 dan GNPF-Ulama menargetkan Presiden Jokowi membubarkan BPIP dan DPR mencabut pembahasan RUU HIP dari Prolegnas 2020
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.