Tips Mewarnai Rambut di Rumah Anti Gagal

Menyemir rambut saat ini sangat populer. Berikut tips menyemir rambut anti gagal.
Ilustrasi Rambut Ombre. (Sumber:Tagar/Fashion love hunter)

TAGAR.id, Jakarta - Mewarnai rambut saat ini sangat poluler, tak hanya di kalangan anak muda saja, tetapi orang tua pun begitu. Biasanya mewarnai rambut dilakukan di salon. Tetapi  kini, mewarnai rambut bisa dilakukan sendiri, dengan bantuan teman atau keluarga dirumah kalian.

Di tengah pandemi seperti ini, mewarnai rambut sendiri lebih baik lantaran kita tidak perlu bertemu orang banyak. Selain itu, dengan mewarnai sendiri kita bisa mengkreasikan warna rambut sesuai dengan keinginan. Tak hanya itu, biaya yang dikeluarkan pun menjadi lebih ringan.

Sebelum memulai mewarnai  rambut, jangan lupa siapkan alat dan bahan. Peralatan yang digunakan antar lain: mangkuk, sisir , kuas cat rambut, kain atau plastik. Sedangkan untuk bahannya, ada cat rambut, bleching (bila menginginkan warna terang), vaseline petroleum jelly, dan conditioner.

Setelah semua alat dan bahan tersedia, kita bisa memulai mengecat rambut dengan langkah sebagai berikut:

1. Disarankan memakai plastik atau kain untuk melindung pakaian, ketika pengaplikasian bleching dan pewarna.

Tips Menyemir RambutIlustrasi Pemakaian Plastik. (Sumber:Tagar/alibaba)

2. Daerah sekitar rambut seperti dahi, kuping dah bawah rambut sebaiknya diolesi oleh vaseline petroleum jelly agar tidak panas jika terkena bleching dan cat pewarna.

Tips Menyemir RambutIlustrasi pengolesan vaseline petroleum jelly. (Sumber:Tagar/beauty nesia)

3. Sebelum mengaplikasikan bleching pisahkan rambut menjadi beberapa bagian. Setelah itu oleskan bleching menggunakan kuas sambil disisir sesuai bagian yang diinginkan. Setelah semuanya bagian selesai diaplikasikan, tunggu 30-45 menit lalu bilas dan gunakan teknik yang sama hinga 2-3 kali agar warna keluar. Sebaliknya penggunaan bleching jangan hingga kulit kepala karena bisa menyebabkan panas sehingga harus berhati-hati.

Tips Menyemir RambutIlustrasi Pemakaian bleching. (Sumber:Tagar/Beautynesia)

4. Setelah warna bleching dirasa sudah putih kekuningan, dilanjutkan dengan penggunaan cat rambut sesuai yang kamu inginkan. Bagi rambut menjadi beberapa bagian dan cat rambut yang ingin diwarnai, tak lupa juga untuk mengolesnya sambil disisir. Dan tunggu selama 30-45 menit lalu bilas dan jangan lupa pakai conditioner.

Tips Menyemir RambutIlustrasi pemakaian cat rambut. (Sumber:Tagar/Beautynesia)

5. Setelah selesai semua, jangan lupa rawat rambut dengan menggunakan masker rambut atau conditioner agar rambut tidak bercabang dan kering. 

Tips Menyemir RambutIlustrasi Pemakaian conditioner. (Sumber:Tagar/All things hair)

Mudah bukan untuk mengecat rambut sendiri, jadi tunggu apa lagi mari dicoba dan kreasikan sesuai dengan kenginganmu agar tampil beda. []

Penulis: Handini Nuramelia 

Berita terkait
Tips Menggoreng Ikan Atau Ayam Tanpa Meletup, Dijamin Ampuh
Menggoreng Ikan/ayam sering menjadi momok menakutkan bagi ibu-ibu karena minyaknya sering meletup. Berikut tips aman menggoreng ayam/ikan.
Manfaat Saffron, Bisa Bikin Kulit Wajah Glowing Alami
Saffron termasuk kedalam rempah-rempah termahal di dunia. Berikut manfaatnya bagi kecantikan.
Santet Paling Populer di Indonesia Berdasarkan Jenisnya
Santet merupakan ilmu hitam yang digunakan untuk mencelakai orang lain dari jarak jauh. Santet bisa diaplikasikan melalui foto atau rambut korban.
0
5 Cara Tepat Menyimpan Parfum Agar Aromanya Tetap Awet
Berikut solusi menyimpan parfum yang tepat agar wanginya bertahan meski telah disimpan dalam jangka waktu yang cukup lama.