Tips Mengikuti Asuransi Kesehatan untuk Mencegah Kerugian

Asuransi kesehatan merupakan layanan perlindungan atas risiko kesehatan yang mungkin terjadi dan menambah beban hidup.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Apa manfaat memiliki asuransi kesehatan? Uang hangus jika tidak ada klaim. Membuat kerugian dalam asuransi kesehatan, premi tidak dapat dicairkan tanpa adanya klaim. Tapi benarkah kita bisa rugi jika mengambil asuransi.

Untuk menjawabnya, kita perlu memahami apa itu asuransi kesehatan dan bagaimana cara kerjanya. Asuransi kesehatan merupakan layanan perlindungan atas risiko kesehatan yang mungkin terjadi dan menambah beban hidup.

Misalnya, Anda mengalami kecelakaan di jalan. Tanpa asuransi kesehatan, biaya pengobatan hingga rawat inap bisa menguras dompet. Sebaliknya, dengan asuransi, biayanya akan lebih ringan. Untuk mengantisipasinya, coba tips berikut ini tips mengikuti asuransi kesehatan untuk mencegah kerugian.


Pilih paket yang tepat

Paket asuransi kesehatan termahal belum tentu tepat untuk kebutuhan kita. Bahkan, mungkin yang paling murah adalah yang paling cocok. Oleh karena itu, pilihlah paket yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Apalagi jika Anda membeli asuransi kesehatan untuk keluarga Anda. Pastikan layanan perlindungan asuransi mencakup semua risiko yang dekat dengan kita. Misalnya, jika ada anggota keluarga yang baru saja didiagnosa mengidap penyakit kronis, maka pilihlah paket asuransi yang memberikan perlindungan terbaik terhadap penyakit tersebut.


Gunakan di Fasilitas yang bekerja sama

Dalam memberikan pelayanan perlindungan, asuransi kesehatan bekerja sama dengan fasilitas seperti klinik dan rumah sakit. Usahakan semaksimal mungkin menggunakan asuransi yang dimiliki pada fasilitas yang bekerjasama.

Dengan begitu, mulai dari pendaftaran pasien hingga pembayaran akan lebih lancar karena sudah menyatu dalam jaringan kerjasama. Lain halnya jika kita menggunakan rumah sakit yang tidak bekerja sama.


Ikut BPJS Kesehatan

BPJS Kesehatan sudah menjadi program wajib bagi masyarakat Indonesia. Fungsinya mirip dengan asuransi kesehatan, tetapi bukan berarti tumpang tindih. Manfaat keduanya sebenarnya bisa kita gabungkan agar tidak rugi membayar premi dua kali.

BPJS Kesehatan memiliki skema Coordination of Benefit, yaitu koordinasi manfaat dengan perusahaan asuransi swasta. Dengan skema ini, pemilik asuransi bisa mendapatkan dua manfaat sekaligus dari BPJS Kesehatan dan asuransi swasta saat mereka membutuhkannya.


Cari diskon

Seperti produk dan jasa lainnya, asuransi kesehatan juga terkadang ditawarkan dengan potongan harga atau premium discount. Manfaatkan program diskon ini jika ada. Anda juga bisa menanyakan apakah ada penawaran selain diskon yang bisa digunakan, seperti cashback atau perlindungan tambahan untuk penyakit tertentu tanpa biaya tambahan.

Demikian penjelasan tentang tips mengikuti Asuransi Kesehatan Untuk Mencegah Kerugian semoga bermanfaat. []

(Vidiana Lihayati)


Baca Juga:

Berita terkait
Pentingkah Tunjangan Asuransi Kesehatan bagi Karyawan?
Dengan menawarkan asuransi kesehatan kelompok karyawan, perusahaan berpotensi menghemat cukup banyak uang per tahun.
Pentingnya Asuransi Kesehatan untuk Kaum Milenial
Dalam kesempatan webinar kali ini, Lolita Setyawati selaku Financial Educator memaparkan pentingnya ambil asuransi kesehatan untuk generasi muda
Webinar Cermat Berasuransi, Lolita Setyawati: Pentingnya Punya Asuransi Kesehatan
Professional Financial Educator Lolita Setyawati menyampaikan bahwa ia tertarik dengan perencanaan keuangan di usia muda. Ini alasannya.
0
3 Tips Lolos Administrasi Syarat KPR Rumah
astikan Anda telah melengkapi daftar dokumen yang dibutuhkan dan tidak ada yang tertinggal.