Tips Agar Tetap Fokus Mengendarai Mobil

Aktivitas mengemudi mobil membutuhkan konsentrasi yang tinggi. Kurang fokus bisa terjadi kecelakaan.
Ilustrasi - Mengendarai mobil. (Foto: Skitterphoto/pixabay)

TAGAR.id, Jakarta - Aktivitas mengemudi mobil membutuhkan konsentrasi yang tinggi. Kurang fokus bisa terjadi kecelakaan. Apalagi jalan ibu kota yang lalu lintasnya padat dan macet setiap hari perlu kesigapan pengemudinya.

Perjalanan yang monoton seringkali membuat pengemudi jenuh. Kondisi berkendara menggunakan mobil yang lebih leluasa dibanding sepeda motor seringkali membuat pengemudi terdistraksi untuk melakukan kegiatan lain yang dapat memecah fokus berkendara.

Dilansir Motor1, terdapat lima cara agar pengemudi mobil bisa tetap fokus saat berkendara supaya terhindar dari kecelakaan lalu lintas.

1. Jangan Bermain Ponsel

Gadget terutama smartphone merupakan benda yang paling sering menjadi distraksi saat berkegiatan, termasuk saat mengendarai mobil. Untuk itu, upayakan tidak menggunakan gadget selama berkendara. Apabila terdapat urusan yang mendesak, ada baiknya untuk menepi sebelum menggunakan gadget.

2. Cari Tahu Informasi Rute Perjalanan

Rencanakan perjalanan Anda, pilih rute mana yang akan dilewati. Kalau sering melintasi jalan itu pasti Anda sudah paham. Tapi, kalau rute itu asing, ada baiknya menggunakan google map.

Hal ini dilakukan agar perjalanan terasa lebih familiar dan mengurangi stres akibat khawatir memilih rute yang salah. 

3. Atur Musik di Mobil

Salah satu aktivitas yang dapat dilakukan untuk mengusir kebosanan saat berkendara adalah mendengarkan musik. Namun, kegiatan memilih dan mengganti lagu saat dalam perjalanan dapat mengganggu fokus berkendara. 

Untuk itu, siapkan playlist lagu atau radio favorit sebelum perjalanan sehingga tidak lagi sibuk untuk mengganti lagu selama berkendara. Selain itu, atur juga volume agar tidak terlalu kencang sehingga tetap bisa waspada dengan situasi sekitar.

4. Hindari Makan Selama Perjalanan

Selama perjalanan hindari untuk melakukan aktivitas makan dan minum agar tidak mengganggu konsentrasi. Ada baiknya untuk mengisi perut sebelum perjalanan atau jika perjalanan jauh sempatkan untuk berhenti di tempat peristirahatan.

5. Tetap Siap dan Waspada

Perjalanan yang jauh dengan rute yang monoton seperti pada jalan tol dapat menyebabkan kebosanan. Hal ini juga dapat berdampak pada rasa kantuk yang seringkali muncul. 

Bila sudah mulai lelah, ada baiknya untuk beristirahat sejenak dan menunggu hingga tubuh kembali prima sehingga siap untuk melanjutkan perjalanan. Disarankan agar beristirahat sekitar 15 menit setiap dua jam atau setelah menempuh jarak 160 kilometer. []

Berita terkait
Enam Perawatan Aki Mobil Agar Panjang Umur
Apabila aki dalam kondisi buruk dan sering mengalami tekor maka sudah dipastikan kondisi aki mobil Anda sudah tidak layak pakai alias soak.
Merawat AC Mobil Agar Tetap Dingin
Kondisi sebaliknya apabila AC mobil rusak atau bermasalah maka kabin akan terasa panas di tengah kondisi lalu lintas yang macet seperti di Jakarta.
Cara Merawat Radiator Agar Mobil Tetap Prima
Merawat radiator Mobil merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan. Radiator berfungsi sistem pendinginan kendaraan.
0
Selain Bikin Lidah Melepuh, Inilah 5 Bahaya Lain Mengonsumsi Makanan Panas
Supaya lebih waspada dan hati-hati, kenali lima efek buruk dari mengonsumsi makanan dan minuman panas.
Manfaat Klorofil untuk Kesehatan tubuh
5 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan