Tes Cepat 16 Polisi di Deli Serdang Negatif Corona

19 personel Kepolisian Sektor (Polsek) Galang, dinyatakan negatif virus Corona setelah menjalani rapid test
Tim Dinas Kesehatan Deli Serdang saat melakukan rapid test di gedung Candika Lubuk Pakam. (Foto: Tagar/Rahmad Hidayat).

Deli Serdang - Sebanyak 19 personel yang bertugas di Markas Kepolisian Sektor (Polsek) Galang, dinyatakan negatif virus Corona setelah menjalani rapid test di gedung Cadika Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara pada Senin, 27 April 2020.

Rapid test dilakukan menyusul Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Galang berinisial DH yang lebih dulu dinyatakan positif hasil rapid test dan ini dibenarkan Kepala Polsek Galang Ajun Komisaris Polisi Tedy Napitupulu.

"Benar. 19 personel sebelumnya menjalani isolasi di gedung Candika Lubuk Pakam. Hari ini dilakukan rapid test oleh Tim Urusan Kesehatan (Urkes) Polresta Deli Serdang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Deli Serdang. Hasilnya, mereka semua negatif Corona," ujar Tedy dihubungi lewat sambungan telepon, Senin 27 April 2020.

Tetap mengikuti protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah dan tetap menggunakan alat pelindung diri

Tedy menguraikan, mereka yang dirapid test itu terdiri dari anggota kepolisian, PNS, dan pegawai honor yang bertugas di Polsek Galang. "Untuk personel Polri berjumlah 16 orang. PNS satu orang, dan dua pegawai honorer," urainya.

Tedy menyebutkan, terhadap 19 personel yang dinyatakan negatif virus Corona dipulangkan ke rumah masing-masing dan tetap diminta melakukan karantina mandiri.

"Selama tujuh hari ke depan 19 personel menjalani karantina mandiri di rumah masing-masing. Setelah itu, diperbolehkan untuk kembali melaksanakan aktivitas tugas," sebutnya.

Di samping itu, Tedy mengimbau kepada para personel yang usai menjalani rapid test agar tetap menjaga kesehatan dan kebersihan diri.

"Tetap mengikuti protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah dan tetap menggunakan alat pelindung diri seperti masker saat melakukan komunikasi," tandasnya. []

Berita terkait
Satu Personel Polres Deli Serdang Terpapar Covid-19
Seorang personel Kepolisian Resor Kota Deli Serdang, Sumatera Utara, berinisial DH terpapar Covid-19.
Strategi RSUD Deli Serdang Menangani Pasien Covid-19
Wabah Covid-19 sangat cepat menyebar ke seluruh daerah di Indonesia, termasuk Provinsi Sumatera Utara.
Tertimpa Besi Dua Pekerja di Deli Serdang Tewas
Dua pekerja sebuah perusahaan di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, tewas akibat kecelakaan kerja.