Strategi Sandiaga Uno Dipercaya sebagai Menparekraf

Sandiaga Uno menuturkan strategi yang akan dijalani sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) mengadopsi peendekatan big data.
Strategi Sandiaga Uno jadi Menparekraf. (Foto: Tagar/Getty Images)

Jakarta - Sandiaga Uno menuturkan strategi yang akan dijalaninya sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) tidak akan terlepas dari persoalan big data. Dia juga ingin seluruh sektor bertahan di saat pandemi.

"Strategi yang mungkin diadopsi adalah strategi inovasi dengan menggunakan teknologi, menggunakan pendekatan big data, pendekatan kekinian untuk memetakan baik dari segi potensi maupun penguatan,” kata Sandiaga Uno setelah namanya diumumkan sebagai calon menteri baru oleh Presiden Joko Widodo, Selasa, 22 Desember 2020.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu juga mengatakan bahwa dengan mengadopsi strategi yang dimaksud, pelaku sektor pariwisata dan ekonomi kreatif dipastikan bisa bertahan di tengah pandemi.

“Bukan hanya survive, tapi juga thrive. Survive and thrive, bertahan dan menangkap peluang untuk jadi pemenang. Strategi inovasi,” katanya.

Presiden Jokowi bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin resmi memperkenalkan enam menteri baru yang akan menjadi anggota Kabinet Indonesia Maju 2020-2024. 

Baca juga: Dipilih Jokowi Jadi Menparekraf, Harta Sandiaga Uno Bikin Menganga

Dilihat dari kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Selasa, 22 Desember 2020, pertama-tama Presiden Jokowi memanggil Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang akan bertugas menggantikan Juliari Batubara sebagai Menteri Sosial RI.

Kemudian, presiden memanggil mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno yang dipercayakan memimpin Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Sandiaga menggantikan Wishnutama Kusubandio.

"Beliau adalah dulu Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ketua Hipmi dan saat ini beliau akan kita berikan tanggung jawab untuk memimpin Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif," kata Jokowi.[]

Berita terkait
Dipilih Jokowi Jadi Menparekraf, Harta Sandiaga Uno Bikin Menganga
Presiden Jokowi menunjuk Sandiaga Salahuddin Uno menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf). Hartanya bikin menganga.
Jokowi Perkenalkan 6 Menteri Baru, Ada Sandiaga Uno dan Gus Yaqut
Presiden Jokowi bersama Wakil Presiden Maruf Amin resmi memperkenalkan enam menteri baru. Ada Sandiaga Uno, Tri Rismaharini, dan Gus Yaqut.
Sandiaga Uno dengan Konsep Pariwisata Berbasis Budaya
Sandiaga Uno menegaskan konsep pariwisata berbasis budaya di Tanah Air akan berkembang secara masif.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi