Soal Gelar Juve Dicopot, Moratti: Mereka Menipu

Juventus menyimpan dendam saat gelar juara liga 2006 dicopot karena skandal calciopoli dan diserahkan Inter Milan. Inter sebut Juve telah menipu.
Juventus menyimpan dendam saat gelar juara liga 2006 dicopot karena skandal calciopoli yang kemudian diserahkan Inter Milan. Namun mantan Presiden Inter Massimo Moratti (kanan) menyebut Juve telah melakukan penipuan karena mengatur skor laga. (Foto: uefa.com)

Jakarta - Juventus rupanya masih menyimpan dendam saat gelar juara liga musim 2006 dicopot karena skandal calciopoli dan kemudian diserahkan ke Inter Milan. Juve menyatakan tidak akan seperti Inter saat menghadapi kompetisi Serie A Italia musim ini. Namun eks Presiden Inter Massimo Moratti menyebut Juve telah melakukan penipuan. 

Dendam lama yang kembali terungkit saat Presiden Juve Andrea Agnelli memberi 'like' atas sebuah pernyataan di media sosial bahwa I Bianconeri akan menolak bila kompetisi musim ini dihentikan di tengah jalan dan timnya dihadiahi Scudetto

Agnelli sendiri menegaskan bila kompetisi Serie A Italia tetap harus diselesaikan. Juve hanya akan dikukuhkan sebagai juara bila menduduki peringkat teratas di akhir liga.

Kasusnya sangat berbeda. Pada saat itu, yang terjadi adalah penipuan

Juve yang saat ini bertengger di puncak klasemen tidak ingin mengikuti jejak Paris Saint-Germain yang dinyatakan juara karena Ligue 1 Prancis tak memungkinkan diselesaikan. Pemerintah Prancis menetapkan kegiatan olahraga termasuk kompetisi domestik harus menunggu sampai September 2020 bila ingin digulirkan lagi. 

Dengan keputusan itu, liga harus berhenti meski masih menyisakan 11 pertandingan. Pasalnya Prancis sudah harus mengirim wakil yang berkompetisi di Liga Champions dan Liga Europa ke UEFA sebelum September. 

Seorang suporter Juve @DirtyHarry1982 menciutkan bila La Vecchia Signora tidak akan seperti PSG. Menurut dia Juve pasti menghendaki liga diselesaikan

"Kami tidak ingin menjadi juara seperti itu. Apalagi (Agnelli) sudah mengatakan menolaknya. Saya berharap dia tetap pada pendiriannya. Kami bukanlah Inter." Demikian tulisan yang diunggahnya. Agnelli pun memberi 'like' atas komentar tersebut. 

Komentar itu merujuk pada gelar juara Juve yang dicopot pada musim 2006 karena skandal calciopoli. Tidak hanya gelarnya yang kemudian diserahkan kepada Inter sebagai peringkat kedua, Juve juga dihukum turun kasta ke Serie B. 

Gelar Juara Inter Bukan Hadiah dari Juve

Juve rupanya masih tidak terima dengan hukuman tersebut dan menganggap Inter meraih Scudetto karena hadiah dari mereka. Namun Moratti menilai hal yang wajar bila Inter yang kemudian menjadi juara liga. Menurut dia apa yang dilakukan Juve adalah sebuah penipuan karena mengatur skor pertandingan. 

"Kasusnya sangat berbeda. Pada saat itu, yang terjadi adalah penipuan. Sekarang situasinya berbeda karena ada virus yang muncul di seluruh dunia," tutur Moratti. 

Moratti tak mempersoalkan bila Juve masih menyimpan dendam kisah lama itu. Bagi dia, Juve bukannya rival kecuali di pertandingan. 

Musim ini, Inter sempat bersaing dengan Juve di kompetisi. Kedua tim silih berganti menduduki puncak klasemen. Namun performa Beneamata mulai goyah menjelang dihentikannya kompetisi karena pandemi Covid-19. Dalam derby d'Italia di kandang Juve di Stadion Allianz, Inter dipaksa menyerah 2-0. 

Kekalahan itu mengakibatkan Inter merapatkan jarak poin dengan Juve yang mengantongi poin 63. Mereka unggul 9 poin dari Inter yang berada di peringkat 3. Sedangkan Lazio yang menduduki posisi 2 memiliki poin 62. []

Berita terkait
Laga Juve Vs Lyon di Liga Champions Sudah Ditetapkan
Juventus dijadwalkan hadapi Lyon pada laga kedua 16 Besar Liga Champions, 8 Agustus 2020. Meski belum resmi, tapi jadwal itu sudah beredar.
Radja Nainggolan Sebut Alasan Tak Suka Juventus
Gelandang Cagliari Radja Nainggolan mengaku tak menyukai Juventus. Namun bukan berarti dia membenci Juve meski menolak tawaran pindah ke klub itu.
Inter Oke, Tapi Spanyol Penghalang Martinez ke Barca
Striker Inter Milan Lautaro Martinez menjadi teka-teki apakah bergabung atau batal ke Barcelona. Inter sudah oke, namun ada kendala dia ke Barca.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.