Sinopsis Artificial City Misteri Psikologi Tayang Akhir 2021

Akan ada drakor thriller misteri psikologi baru yang akan tayang pada Desember 2021 mendatang. Artificial City akan tayang perdana akhir 2021.
Individual poster Soo Ae Dalam Drama Artificial City. (Foto: Tagar/Instagram/@jtbcdrama)

Jakarta - Misteri psikologi menjadi salah satu yang genre drama Korea yang disukai oleh penggemarnya. Pasalnya, genre drama ini membuat penggemar selalu penasaran dan berpikir apa yang akan terjadi selanjutnya.

Beruntungnya, akan ada drama thriller misteri psikologi baru yang akan tayang pada Desember 2021 mendatang. Artificial City akan tayang perdana pada 8 Desember 2021 di jTBC.

Drama dengan 20 episode ini akan dibintangi oleh Soo Ae dan Kim Kang Woo. Sementara itu, Jun Chang Geun akan bertindak sebagai sutradara dan Son Se Dong menjadi penulis skenarionya.

Sinopsis Drama Artificial City

Artificial City berlatar di museum seni milik Sung Jin Group, konglomerat besar yang memegang kendali dunia politik dan keuangan di Korea Selatan.

Drama ini digambarkan sebagai thriller misteri psikologi tentang keserakahan dan ambisi wanita yang berusaha untuk naik ke posisi tertinggi di Korea.

Yoon Jae Hee (Park Soo Ae) merupakan kepala Yayasan Budaya Sung Jin sekaligus merupakan menantu kedua dari keluarga yang mengendalikan Grup Sung Jin. Ia juga bertanggung jawab atas operasi di “Space Jin”, museum seni yang dimiliki oleh Sung Jin Group.

Jae Hee lebih memilih untuk membuang kekasih lamanya dan memasuki pernikahan yang nyaman dengan Jung Joon Hyuk, putra tidak sah dari Grup Sung Jin. Untuk menjadikan suaminya sebagai presiden negara, dia bekerja sama dengan Jaksa Agung masa depan dan berperang melawan Grup Sung Jin.

Jung Joon Hyuk (Kim Kang Woo) merupakan suami Yoon Jae Hee yang bekerja sebagai penyiar populer. Meskipun begitu, ia menyembunyikan rasa rendah diri karena dicap sebagai “anak haram Grup Sung Jin” sepanjang hidupnya.

Ia menertawakan orang-orang yang ambisius dan mereka yang berpura-pura tidak memiliki ambisi bahkan ketika dia menunggu hari ketika dia dapat merebut kekuasaan. Berikut pemain drama Artificial City.

  1. Soo Ae sebagai Yoon Jae Hee
  2. Kim Kang Woo sebagai Jung Joon Hyuk
  3. Kim Mi Sook sebagai Seo Han Suk
  4. Lee Hak Joo sebagai Han Dong Min
  5. Lee Choong Joo sebagai Park Jeong Ho
  6. Kim Young Jae sebagai Jung Joon Il
  7. Lee Yi Dam sebagai Kim Lee Seol
  8. Lee Gyu Hyun sebagai Park Yong Seob
  9. Kim Joo Ryoung sebagai Go Seon Mi
  10. Kim Ji Hyun sebagai Lee Joo Yeon

(Emilya Rahmawati)

Berita terkait
Sinopsis Film Scream, Tayang Perdana Januari 2022
Scream merupakan film jagal meta Amerika Serikat yang akan tayang perdana pada Januari tahun 2022 bercerita tentang horor yang menyeramkan.
Sinopsis Drakor Show Window: The Queens House, Kisah Perselingkuhan
Show Window: The Queens House merupakan drama Korea terbaru yang akan tayang perdana pada 29 November 2021. Begini sinopsis Drama Koreanya.
Sinopsis Ghostbusters Afterlife: Kisah Para Pemburu Hantu
Film Ghostbusters: Afterlife menjadi salah satu film yang paling dinanti oleh penggemar di akhir tahun 2021. Berikut sinopsisnya.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.