Serangan `Joker` di Kereta Tokyo Melukai 17 Orang

Insiden penusukan ini adalah serangan kedua yang terjadi di kereta commuter Tokyo dalam dua bulan terakhir.
Petigas memasang garis polisi setelah pria berkostum Joker melakukan penikaman terhadap para penumapng di kereta Tokyo, Jepang. (Foto: Tagar/Reuters)

Jakarta - Seorang pria berkostum Joker ditangkap setelahmenyerang penumpang dalam kereta Tokyo dengan pisau dan api dan pria berusia 20-an itu terbukti melakukan percobaan pembunuhan. Polisi mengatakan pria tersebut ditangkap di tempat kejadian.

Penyerangan yang terjadi pada Minggu, 31 Oktober 2021 ini mengakibatkan 17 orang terluka dan satu dalam kondisi serius setelah ditikam. Insiden itu terjadi sekitar pukul 20.00 waktu setempat di dekat stasiun Kokuryo di pinggiran barat kota.

Saksi mata mengatakan, serangan berdarah itu terjadi ketika ibu kota Jepang itu penuh dengan pesta Halloween dan banyak yang mengenakan kostum seram.

"Saya pikir itu adalah aksi Halloween. Lalu saya melihat seorang pria berjalan ke arah sini, perlahan-lahan mengayunkan pisau panjang," kata seorang saksi dilansir The Guardian, Senin, 1 Oktober 2021.

Seorang penumpang wanita mengatakan, tersangka menyemprotkan cairan bening di sekitar kereta sebelum membakarnya. Namun, tersangka tidak menunjukkan emosi selama serangan itu, kata seorang penumpang wanita.

"Dia memegang pisau dan mulai menyebarkan cairan. Dia melakukan tindakan ini tanpa menunjukkan emosi apa pun, hanya secara mekanis. Saya pikir itu membawa ketakutan bagi semua orang," ujar wanita itu.

Sebuah rekaman video amatir menunjukkan penumpang berlari melalui gerbong menjauh dari api dan memanjat keluar dari jendela kereta.. Rekaman tersebut menunjukkan tersangka dalam setelan ungu dan hijau cerah, mirip dengan karakter Joker dari komik Batman.

Media lokal melaporkan, tersangka mengatakan kepada pihak berwenang dia ingin membunuh orang agar bisa dijatuhi hukuman mati.



Saya pikir itu adalah aksi Halloween. Lalu saya melihat seorang pria berjalan ke arah sini, perlahan-lahan mengayunkan pisau panjang.



Kantor berita AP melaporkan. tiga orang terluka parah, seorang pria tua tidak sadarkan diri setelah ditikam dalam serangan itu.

Video dari tempat kejadian menunjukkan para penumpang berlarian untuk menghindari penyerang, mereka tersandung melalui pintu penghubung antara gerbong, dan memanjat melalui jendela kereta setelah berhenti darurat.

Shunsuke Kimura, yang merekam salah satu video, mengatakan bahwa adegan itu mengerikan.

"Pintu kereta ditutup dan kami tidak tahu apa yang terjadi dan kami melompat dari jendela," kata Kimura kepada kantor berita nasional NHK.

Insiden penusukan ini adalah serangan kedua yang terjadi di kereta commuter Tokyo dalam dua bulan terakhir.

Sebelumnya, pada Agustus lalu, sehari sebelum upacara penutupan Olimpiade Tokyo, seorang pria berusia 36 tahun menikam 10 penumpang di kereta komuter di Tokyo. Kemudian, tersangka mengatakan kepada polisi ia ingin menyerang wanita yang tampak bahagia.

Bahkan, pada 2019 lalu, seorang pria menyerang sekelompok anak sekolah yang menunggu bus di Kawasaki, Akibatnya, dua orang tewas 18 orang lainnya terluka. []


Baca Juga



Berita terkait
Pesta Miras Berujung Penusukan Hingga Usus Terburai di Bulukumba
Cekcok saat pesta miras, seorang pria di Kabupaten Bulukumba dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka parah.
Kronologi Penusukan Plt Kadis Parekraf DKI Jakarta
Pelaksana Tugas (Plt) Kadis Parekraf DKI Jakarta Gumilar Ekalaya ditusuk oleh seseorang yang datang menemuinya di lantai dua kantor.
Viral Video Penusukan Plt Kadis Parekraf DKI Jakarta
Sebuah video viral beredar di media sosial terkait peristiwa penusukan terhadap Pelaksana Tugas (Plt) Kadis Parekraf DKI Jakarta.
0
Indonesia Akan Isi Kekurangan Pasokan Ayam di Singapura
Indonesia akan mengisi kekurangan pasokan ayam potong di Singapura setelah Malaysia batasi ekspor daging ayam ke Singapura