Semangat Habibie Bisa Menjadikan Indonesia Singa Dunia

Semangat BJ Habibie akan mampu membawa bangsa ini tidak saja akan menjadi macannya Asia, tetapi juga singanya dunia, tutur Ketua Umum FKUB Bali.
Presiden ketiga RI BJ Habibie melambaikan tangan saat akan menghadiri Sidang Tahunan MPR Tahun 2015 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (14/8/2015). (Foto: Sigid Kurniawan/kye/ama)

Bali - Ketua Umum Asosiasi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Indonesia,  Ida Pangelingsir Agung Putra Sukahet, mengatakan dengan meneladani BJ Habibie, Indonesia akan menjadi singanya dunia.

"Semangat Habibie akan mampu membawa bangsa ini tidak saja akan menjadi macannya Asia, tetapi juga singanya dunia," ujar Agung kepada Tagar, Rabu, 11 September 2019.

Agung yang mengabdi sebagai Bendesa Agung Majelis Desa Adat Bali ini menyebutkan BJ Habibie seorang patriotik, nasionalis, setia kepada agamanya yaitu Islam, setia kepada Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, cinta kepada NKRI.

"Membuat beliau selalu memikirkan dan berbuat untuk bangsa dan negaranya, bahkan jarang memikirkan dirinya," tutur Agung.

Semangat Habibie akan mampu membawa bangsa ini tidak saja akan menjadi macannya Asia, tetapi juga singanya dunia.

Menjiwai semangat BJ Habibie, kata Agung, Indonesia akan menjadi bangsa yang selalu rukun, bersatu, kuat, sejahtera dan bahagia. 

Meski tidak mengenal BJ Habibie secara pribadi, kata Agung, dirinya merasa sangat kehilangan atas kepergian Bapak Bangsa ini.

"Saya yakin bangsa Indonesia dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote, apa pun agamanya, apa pun sukunya, apa pun profesinya, pasti merasa berduka dan sangat kehilangan dengan wafatnya Bapak BJ. Habibie," tuturnya. 

Ia mengatakan spirit BJ Habibie harus hidup dalam hati dan pikiran seluruh rakyat Indonesia.

"Karena beliau penganut Islam yang taat, negarawan, teknokrat, birokrat, demokrat. Cerdas dan bijaksana," ujarnya.

Perpaduan kebaikan itu, ujar Agung, sangat dibutuhkan bangsa ini.

"Selamat jalan pahlawanku Bapak BJ Habibie. Engkau pasti akan beristirahat dengan tenang, damai, dengan kebahagiaan abadi di Istana Tuhan Yang Maha Esa," tutur Agung Putra Sukahet. []

Berita terkait
Begini Sosok BJ Habibie di Mata Sandiaga Uno
Sandiaga Uno mengatakan Habibie berperan besar dalam pembangunan bangsa di ilmu pengetahuan dan teknologi
Foto: Para Tokoh Bangsa Hadiri Pemakaman BJ Habibie
Pemakaman Presiden ketiga RI Bacharuddin Jusuf Habibie pada Kamis, 12 September 2019 dihadiri para tokoh bangsa seluruh Indonesia.
Jejak BJ Habibie di SMA Kristen Dago Bandung
Ruang kelas BJ Habibie di SMA Kristen Dago Bandung, Jawa Barat, telah rata dengan tanah. Namun jejaknya tak akan pernah bisa dihapus zaman.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.