Salat Id di JIS akan Dilakukan di Luar Stadion

Alasan Pemprov DKI menggelar salat Id di JIS adalah untuk mempromosikan stadion bertaraf internasional itu.
Jakarta International Stadium (JIS). (Foto: Tagar/Ist)

TAGAR.id, Jakarta - Wakil Gubernur Jakarta Ahmad Riza Patria memastikan Salat Idul Fitri atau Salat Id di Jakarta International Stadium (JIS) dilakukan di lapangan luar, karena masyarakat Jakarta belum bisa menjajal lapangan rumput utama atau masuk ke dalam stadion.

“Nanti salatnya di luar lapangan. Nanti akan kami sampaikan berapa kapasitasnya. Saat ini sedang dikalkulasikan berapa yang bisa hadir di situ,” kata Riza.

Soal protokol kesehatan saat salat Id di JIS, Wagub DKI mengatakan masalah itu disesuaikan dengan peraturan dan petunjuk dari Kementerian Agama

“Protokol salat Idul Fitri kami tunggu petunjuk Kemenag,” katanya.

Riza Patria mengatakan alasan Pemprov DKI menggelar salat Id di JIS adalah untuk mempromosikan stadion bertaraf internasional itu.

Wagub DKI itu mengajak warga Ibu Kota turut mensosialisasikan JIS. Dia berujar pemanfaatan JIS juga bentuk ungkapan syukur atas rampungnya pembangunan kandang klub sepakbola Persija Jakarta itu.




Nanti salatnya di luar lapangan. Nanti akan kami sampaikan berapa kapasitasnya. Saat ini sedang dikalkulasikan berapa yang bisa hadir di situ.




Sebelumnya, Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual (Dikmental) DKI Jakarta Gunas Mahdianto menyampaikan, JIS akan menjadi lokasi salat Idul Fitri 2022. Ini adalah satu dari 12 rangkaian kegiatan yang disusun pemerintah DKI guna merayakan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.

Hingga akhir Maret pengerjaan JIS sudah mencapai 98 persen. Stadion ini akan menjadi stadion dengan atap buka tutup pertama di Indonesia.

Stadion yang terletak di Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara ini dirancang terintegrasi dengan berbagai moda transportasi umum seperti Transjakarta, KRL dan nantinya terhubung dengan LRT. []


Baca Juga

Berita terkait
JIS Bisa Tampung 10 Ribu Jemaah Salat Id 2022
PT Jakpro sudah melakukan rapat dengan pemerintah DKI untuk membahas teknis persiapan salat Id di JIS.
Wagub DKI Apresiasi Reihan, Bocah Berusia 10 Tahun yang Jadi Relawan Operasi Semut di JIS
Riza berharap apa yang dilakukan Reihan dapat menjadi teladan bagi pengikutnya, yakni menjaga kebersihan di mana pun berada.
Pemprov DKI Jakarta Akan Gelar Takbiran dan Salat Idul Fitri di JIS
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana menjadikan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai salah satu lokasi Salat Idul Fitri.