Said Didu Sebut Susi dan Jonan Pantas Jadi Bos BUMN

Tiga eks menteri Jokowi yaitu Susi Pudjiastuti, Ignasius Jonan, hingga Rudiantara dikabarkan akan menjadi bos Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Menteri Kelautan dan Perikanan Periode 2014-2019, menghadiri pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Jokowi-Ma\\'ruf Amin di gedung Nusantara 1, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2019. (Foto: Tagar/Rommy Yudhsitira)

Jakarta - Susi Pudjiastuti, Ignasius Jonan, hingga Rudiantara dikabarkan akan menjadi bos Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Ketiga eks menteri Presiden Joko Widodo itu akan ditempatkan di BUMN yang berbeda-beda.

Susi, eks Menteri Kelautan dan Perikanan kabarnya akan menduduki jabatan di Perusahaan Umum Perikanan Indonesia (Perum Perindo), eks Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jonan akan ditempatkan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA), dan Rudiantara di PT Perusahaan Listrin Negara (PLN) (Persero).

Mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu mengaku tak mempermasalahkan jika benar Susi, Jonan, hingga Rudiantara nanti akan ditempatkan di BUMN. Menurut dia pemilihan ketiga orang itu merupakan langkah bagus meski pengangkatan eks menteri ke BUMN pernah terjadi sebelumnya.

Ketiganya, ia nilai sebagai orang-orang yang memiliki kapabilitas untuk menjadi bos BUMN.

"Ya orang itu terbukti kok berhasil tiga-tiganya dan saya melihat selama menteri, berhasil mempertahankan profesionalismenya. Dia dia tidak ikut partai tidak ikut apa gitu kan, ok-ok saja," tutur Said Didu kepada Tagar, Selasa, 27 November 2019.

Menteri ESDM Ignasius JonanMenteri ESDM Ignasius Jonan memberikan kuliah umum saat acara Dies Natalis Unpad ke-62 di Graha Sanusi, Unpad, Bandung, Jawa Barat, Rabu , 11 September 2019. (Foto: Antara/Raisan Al Farisi)

Terlebih, dua eks menteri Jokowi yakni Rudiantara dan Jonan pernah juga menjadi petinggi BUMN. "Kedua ini kan bekas pejabat BUMN. Rudiantara itu bekas Wadirut PLN dan Wadirut Semen Indonesia karena saya yang angkat kan," ucapnya.

Hanya saja, kata dia yang menjadi pertanyaan adalah apakah mereka akan lolos dalam fit and proper test BUMN. Sebab, ketiganya harus lolos lulus fit and proper test jika ditempatkan di tiga BUMN berbeda itu.

"Kalau Jonan dan Rudiantara sudah pernah tapi fit and proper test harus diulang lagi, karena fit and proper test itu hanya berlaku dua tahun. Nah, tapi saya tidak tahu apakah Susi mau, kan kalau dia mau bagus saja," ujar Said Didu.

Jika akhirnya ketiga eks menteri itu diangkat, ia berharap tak perlu ada anggapan bahwa hal tersebut sebagai sesuatu yang hebat. Karena pernah juga ada pengangkatan eks menteri menjadi bos BUMN yaitu Kuntoro menjadi Dirut PLN.

Namun ia ingin ketiga eks menteri Jokowi itu bisa kembali murni profesional jika memang akan menjadi bos BUMN. "Bagaimanapun juga, selama jadi menteri pasti bersinggungnan secara politik," kata dia. []

Berita terkait
Suara Moeldoko soal Susi Pudjiastuti-Jonan di BUMN
Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko bersuara soal Susi Pudjiastuti, Ignasius Jonan, dan Rudiantara mendapat tempat di perusahaan BUMN.
Bos Garuda Indonesia Dirombak Ignasius Jonan Disorot
Petinggi maskapai BUMN Garuda Indonesia dirombak. Eks Menteri ESDM Ignasius Jonan disorot dalam pergantian direksi maupun komisaris.
Apa Alasan Pilih Rudiantara Jadi Direktur Utama PLN?
Kementerian BUMN membeberkan alasan memilih mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, satu dari tiga kandidat Direktur Utama PLN.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi