Ramai Informasi Hoaks, Tamara Geraldine Ajak milenial Cerdas Pakai Gadget

Mengisi kemerdekaan salah satu caranya adalah mencerdaskan kehidupan bangsa.
Mengisi kemerdekaan salah satu caranya adalah mencerdaskan kehidupan bangsa. (Foto: Tagar/Ronauli Margareth)

Jakarta, (Tagar 9/1/2019) - Melawan penyebaran hoaks di Indonesia sekarang ini, Politisi Partai PDI Perjuangan Tamara Geraldine ajak para milenial (anak muda) cerdas dalam memilah-memilah sebuah informasi yang ada di media sosial.

"Kamu (anak milineal) bisa menguasai teknologi. Jadi kamu yang berkuasa atas gadgetmu, bukan gadget yang menjajah kamu, kamu bisa cari kebenaran informasi-informasi yang ada di media sosial. Kamu bisa kasih tahu sama nenek, kakekmu,tetanggamu atau semua yang sekarang udah dibrengos dengan isu-isu agama atau apapun itu," kata Tamara Geraldine kepada Tagar News dalam Deklarasi Sahabat Bulungan Dukung Jokowi-Ma'ruf di Mood Coffee Jalan Bulungan Jakarta Selatan, Rabu (9/1).

Dengan cara seperti itu, kata Tamara Geraldine, anak muda (milenial) juga sudah ikut serta dalam mencerdaskan kehidupan berbangsa.

"Mengisi kemerdekaan salah satu caranya adalah mencerdaskan kehidupan bangsa. Apa sih mencerdaskan kehidupan bangsa kayak mana, apa harus jadi DPR dulu atau jadi apa, gak kan. Untuk itu saya mau ngajak semua milineal yang ada di Indonesia, cerdas menggunakan gadget terhadap isu-isu yang ada," ucap dia.

Semua anak-anak muda bisa jadi tokoh secara langsung, dan ikut mengisi kemerdekaan secara nyata dengan mencerdaskan kehidupan bangsa. 

"Sekarang pergi ke kampungmu dimana pun sekarang kamu berada didaerah misalnya gedorlah kiri kananmu kasih tahu mereka informasi yang benar," ujarnya.

Dikatakan dia, anak muda (milenial) harus bisa berguna untuk bangsa dan negara dengan cara hal-hal yang kecil.

"Jadi saya ingin mengajak milenial bergunalah dan berfungsilah buat bangsamu. Kamu bisa jadi super hero buat negaramu saat ini juga. Gedor tetanggamu kasih tahu yang benar dong," pungkasnya. []

Berita terkait
0
Menkeu AS dan Deputi PM Kanada Bahas Inflasi dan Efek Perang di Ukraina
Yellen bertemu dengan Freeland dan janjikan kerja sama berbagai hal mulai dari sanksi terhadap Rusia hingga peningkatan produksi energi