PSSI Berharap Presiden Saksikan Laga Indonesia

Tim nasional berharap mendapat dukungan langsung dari Presiden Joko Widodo saat menghadapi Malaysia di kualifikasi Piala Dunia 2022, malam ini.
Tim nasional berharap mendapat dukungan langsung dari Presiden Joko Widodo saat menghadapi Malaysia di kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis 5 September 2019. PSSI sudah mengirim undangan kepada Presiden dan para menteri. (Foto: ANTARA/Hafidz Mubarak)

Jakarta - Tim nasional yang berlaga menghadapi Malaysia di kualifikasi Piala Dunia 2022 berharap mendapat dukungan langsung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Duel yang penting dan mempertaruhkan gengsi Indonesia dan Malaysia. 

PSSI berharap Presiden Jokowi menyaksikan pertandingan Indonesia melawan rival bebuyutan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis 5 September 2019 pukul 19.30 WIB. 

PSSI sudah mengirim undangan kepada Presiden. Meski belum mendapat jawaban, namun Presiden diharapkan bisa datang untuk menyaksikan dan memberi dukungan kepada tim Merah Putih. 

Kami memang sedang intens berkomunikasi dengan para menteri itu demi mewujudkan percepatan pengembangan sepak bola di Tanah Air

"Kami sudah mengundang beliau, tetapi belum ada balasan. Kami berharap beliau datang untuk menyaksikan pertandingan. Insya Allah, beliau menyaksikan kita menang," ujar Deputi Sekjen PSSI Marshal Masita kepada Antara.

Selain Presiden Jokowi, PSSI juga melayangkan undangan kepada Wakil Presiden Jusuf Kalla dan menteri-menteri Kabinet Kerja. Para menteri yang diundang, terutama yang berkaitan dengan percepatan pembangunan persepakbolaan nasional yang dituangkan dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 tahun 2019.

Menteri-menteri tersebut, di antaranya Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Menteri Pemuda dan Olahraga, Menteri Dalam Negeri, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Menteri Badan Usaha Milik Negara, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional, Menteri Keuangan serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

"Kami memang sedang intens berkomunikasi dengan para menteri itu demi mewujudkan percepatan pengembangan sepak bola di Tanah Air," tutur Marshal.

Indonesia mengawali pertarungan di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan menghadapi Malaysia. Ini merupakan penampilan pertama tim nasional di Kualifikasi Piala Dunia setelah menjalani sanksi FIFA di rentang tahun 2015-2016.

Usai melawan Malaysia, timnas kembali bertindak sebagai tuan rumah dengan menghadapi lawan seimbang Thailand. Laga juga digelar di SUGBK, Selasa 10 September 2019. Tim Garuda diharapkan mampu meraih poin maksimal di dua pertandingan kandang itu. []

Berita terkait
Indonesia Vs Malaysia, Tak Sekadar Memburu Tripoin
Laga Indonesia melawan Malaysia di kualifikasi Piala Dunia 2022 tidak hanya memperebutkan tiga poin tetapi juga pertaruhan gengsi dan prestise.
Beto Yakin Indonesia Mengalahkan Malaysia
Striker naturalisasi Alberto Goncalvez yakin Indonesia memenangkan duel lawan Malaysia di kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis 5 September 2019.
Indonesia Lawan Malaysia, Perang Mental dan Provokasi
Pelatih timnas Simon McMenemy tak ingin peman terprovokasi saat melawan Malaysia di kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis 5 September 2019.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.