Profil Aktor dan Aktris Korea Favorit Pemirsa Indonesia

Sejak Drama Korea memasuki industri televisi di Tanah Air, banyak pemirsa tertarik pada sosok aktris dan aktornya. Ini dia favorit di Indonesia.
Aktor dan aktris favorit pemain K-Drama. (Foto: Instagram)

Jakarta – Semakin banyaknya Drama Korea yang dapat ditonton masyarakat Indonesia melalui berbagai platform, tentu semakin banyak juga aktor dan aktris yang mereka ketahui. Berbagai macam daya tarik, entah dari penampilan atau akting yang bagus, masyarakat jadi mengidolakan mereka.

Berbeda dengan aktor dan aktris dari film barat, penampilan dari wajah darah Asia mungkin menjadi nilai tambah pada daya tarik tersebut. Selain dari penampilan pada wajah, postur tubuh yang ramping untuk aktris dan fisik bagi aktor juga menjadi daya tarik. Fakta lainnya adalah aktor dan aktris pada drama korea itu sendiri, ada juga yang berprofesi sebagai penyanyi dalam solo atau grup.

Baca Juga:

Tidak hanya para pemeran utama biasanya yang memiliki daya tarik oleh fans, para peran pendukung pada drama korea juga dapat memikat hati masyarakat Indonesia. Berikut ulasan Tagar seputar aktor dan aktris Korea favorit pemirsa di Indonesia yang dirangkum dari berbagai sumber:

1. Lee Min Ho

Siapa yang tidak mengenal Lee Min Ho? Ia merupakan salah satu aktor papan atas Korea Selatan. Masyarakat Indonesia mungkin mulai mengenal Lee Min Ho ini sejak tayangan drama Boys Before Flower berada di salah satu siaran televisi. Pria kelahiran 22 Juni 1987 ini juga menjadi peran utama dalam drama yang hits pada zamannya yaitu City Hunter, The Heirs dan The Legend of the Blue Sea.

Selain bermain pada dunia akting, Lee Min ho juga merilis beberapa album dan single pada masa karirnya. Karir Lee Min Ho terus berkembang hingga sekarang. Pencapaian karirnya selama ini juga membuatnya memperoleh penghargaan yang lumayan banyak. Tidak mengejutkan jika aktor pria yang berasal dari negeri gingseng ini memiliki fans yang banyak dari beberapa negara Asia, salah satunya Indonesia.

2. Bae Suzy

Profil Bae SuzyProfil Bae Suzy. (Foto : Instagram/suzybae__)

Bae Suzy atau biasa dikenal dengan nama panggungnya Suzy adalah salah satu aktris yang terkenal di Indonesia setelah bermain pada drama Dream High. Wajah imut dan cantik ini ternyata bukan hanya seorang aktris, melainkan juga penyanyi dari anggota grup girl band Miss A yang dibentuk oleh JYP Entertainment. Perempuan yang lahir di Gwangju, Korea Selatan ini merupakan anak ke 2 dari 3 bersaudara.

Selain pernah bermain peran pada drama Dream High, karir Suzy semakin meningkat dan dikenal oleh banyak orang melalui drama Uncontrollably Fond, While You Were Sleeping dan Start Up. Tidak hanya bagus berakting dalam drama dan bernyanyi, karir Suzy juga meninggi saat Ia debut solo. Tentu perempuan kelahiran 10 Oktober 1994 ini memiliki banyak penggemar di Asia atas prestasi dan karir yang diraihnya. Penghargaan dan nominasi yang Ia dapatkan pun juga beragam.

3. Gong Yoo

Bagi para penonton film Train To Busan (2016) tentu tidak akan asing dengan peran Gong Yoo sebagai Seok Woo ayah dari Su-an yang ingin bertemu dengan ibunya sebagai hadiah ulang tahun. Film tersebut memecahkan rekor lebih dari 10 juta penonton, dimana nama Gong Yoo pun semakin dikenal dikalangan masyarakat Indonesia. Walaupun pria ini kelahiran 10 Juli 1979, karisma yang dikeluarkan membuat beberapa masyarakat mengaguminya.

Tidak hanya itu, Gong Yoo semakin meluas penggemarnya sejak rilisnya drama Guardian: The Lonely and Great God atau Goblin yang tayang pada akhir 2016. Peran Gong Yoo kali ini menjadi Kim Shin, alias Goblin yang tidak akan bisa mati sebelum pedang yang tertusuk dalam dadanya dicabut oleh pengantin goblin. Karir Gong Yoo dalam dunia akting sangat diacungi jempol oleh para penggemarnya. Tidak heran Ia mendapatkan beberapa penghargaan.

4. Son Ye-Jin

Profil Son Ye JinProfil Son Ye Jin. (Foto : Instagram/sonyejin_ind)

Penonton drama Clash Landing On You (CLOY) yang rilis pada tahun 2020 ini pasti mengenal sosok Son Ye-Jin dalam perannya menjadi Yoon Se Ri. Perempuan kelahiran 11 Januari 1982 ini tetap terlihat muda dan cantik. Tidak salah jika selain baiknya penampilan dan aktingnya membuat masyarakat mengaguminya.

Son Ye-Jin telah memulai karirnya sejak bertahun-tahun lamanya, membuat Ia pernah masuk dalam beberapa nominasi dan dianugerahi penghargaan. Menariknya, Son Ye-Jin ini termasuk salah satu aktris dengan biaya yang cukup mahal. Pada karirnya tahun 2006 saja, Ia sudah memiliki bayaran sebesar 23.000 dolar Amerika atau sekitar Rp 300 juta tiap episodenya.

5. Kim Soo Hyun

Wajah Kim Soo Hyun pasti tidak akan asing bagi para penonton setia drama korea. Pria kelahiran 16 Februari 1988 ini telah mengambil peran dalam beberapa drama seperti, Dream High, Hotel Del Luna, dan It’s Okay to Not Be Okay. Kim So Hyun memiliki wajah rupawan tentu menarik banyak wanita yang mengaguminya.

Aktor yang amat aku cintai itu Kim Soo Hyun. Itu yang membuat aku terbang ke Korea waktu itu, untuk lihat tempat syutingnya.

Hal ini terbukti dari ungkapan salah satu selebriti Indonesia, Rossa, menjadi salah satu penggemar Kim Soo Hyun. “Aktor yang amat aku cintai itu Kim Soo Hyun. Itu yang membuat aku terbang ke Korea waktu itu, untuk lihat tempat syutingnya,” ujar Rossa dalam konferensi pers virtual Catatan Musik Rossa 2020 yang dikutip oleh Tagar. Sama seperti Son Ye-Jin sebelumnya, Kim Soo Hyun ini menjadi salah satu aktor dengan bayaran termahal. Menurut situs World’s Top Most, bayarannya sebesar 1,17 miliar rupiah untung syuting tiap episodenya.

6. Park Shin Hye

Wanita kelahiran 18 Februari 1990 ini selain berprofesi dalam dunia akting dan layar lebar juga seorang penyanyi, model serta pianis. Bagi masyarakat yang pernah menonton drama The Heirs pasti tidak akan asing dengan peran Cha Eun Sang yang diperankan oleh Park Shin Hye. Selain itu, Ia juga pernah berperan dalam drama lainnya seperti Pinocchio, Entertainer, dan Memories of the Alhambra.

Pada pertengahan tahun 2020 pun Park Shin Hye ini juga beradu akting dengan aktor Yoon Ah-in dalam film zombie yang berjudul Alive. Pada film tersebut, Ia berperan sebagai Yoo Bin yang bertemu Joon Woo ketika mereka sama-sama sedang bertahan hidup dalam apartemen dari zombie. Daftar nominasi serta penghargaan yang diperolehnya sangat banyak. Hal ini membuktikan bahwa Ia memang benar-benar memiliki penggemar yang luas di negara bagian Asia.

7. Cha Eun Woo

Profil Cha Eun WooProfil Cha Eun Woo. (Foto : Instagram/eunwo.o_c)

Lee Dong Min atau biasa dikenal dengan nama panggungnya, Cha Eun Woo baru-baru ini sangat ramai dibicarakan para remaja di Indonesia. Laki-laki kelahiran 30 Maret 1997 ini merupakan salah satu personil dari boyband asal Korea Selatan, Astro. Ia semakin memiliki banyak penggemar sejak main di beberapa drama, salah satunya True Beauty.

Baca Juga:

Drama yang terinspirasi dari cerita webtoon populer dengan judul yang sama ini, menarik Cha Eun Woo untuk berperan sebagai Lee Su Ho. Dengan wajah yang rupawan serta akting yang tidak kalah bagusnya, Ia mendapatkan banyak pujian dari penonton drama tersebut. 

Sebelumnya, Ia juga sempat bermain dalam drama yang diangkat dari cerita webtoon, My ID is Gangnam Beauty. Popularitasnya pun semakin naik dan dibicarakan oleh masyarakat Indonesia. (Hafidjah Nuraulia S)

Berita terkait
Daftar Drama Korea Tayang di Viu Sepanjang Januari 2021
Berikut Tagar rangkumkan tiga judul drama Korea terbaru yang tayang di aplikasi streaming Viu, sepanjang Januari 2021.
Deretan Drama Korea Favorit Drakor Mania Indonesia
Sejak dulu, tayangan drama sudah pasti diminati oleh masyarakat Indonesia, tak terkecuali drama yang berasal dari Negeri Gingseng ini.
Tiga Alasan Drama Korea A Love So Beautiful Wajib Ditonton
Drama A Love So Beautiful merupakan salah satu drama yang saat ini digandrungi para peminat drama Korea (drakor).
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.