Prabowo Dua Kali Orasi, di Mana Sandiaga Uno?

Prabowo dua kali memberikan orasi kemenangan di kediamannya, di kawasan Kertanegara, Jakarta Selatan.
Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto memberikan orasi kemenangan 62 persen versi survei internal di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu 17 April 2019 pukul 20.25 WIB. (Foto: Tagar/Eno Dimedjo)

Jakarta - Calon presiden Prabowo Subianto dua kali keluar dan memberikan orasi kemenangan di kediamannya, di kawasan Kertanegara, Jakarta Selatan. Cawapres Sandiaga Uno sama sekali tidak menampakkan diri.

Prabowo keluar dan memberikan orasi untuk pertama kali pada pukul 16.45 WIB. Didampingi deretan ulama pegiat aksi 212, beberapa tokoh BPN, serta beberapa petinggi partai koalisi, dia berorasi didepan dua ratusan massa pendukungnya.

Dalam pidatonya, Prabowo mengklaim hasil quick count dan exit poll Badan Pemenangan Nasional (BPN) memenangkan dirinya dan Sandiaga Uno dalam Pilpres 2019.

"Hasil exit poll kita di 5 ribu TPS menunjukan kita menang di 55,4 persen. Hasil quick qount kita menang 52,2 persen," kata Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta, Rabu sore, 17 April 2019.

Selain menyatakan kemenangan, dirinya juga mengungkapkan ketidakpercayaan pada sejumlah lembaga survei. Untuk itu, Prabowo meminta semua relawan mengawal perhitungan suara di setiap TPS.

Sementara Cawapres Sandiaga Uno, diakui salah satu jubir BPN Ferdinand Hitahaean sedang mempersiapkan diri untuk berpidato terkait temuan dan data-data kecurangan yang disebut terjadi dan telah merugikan relawan 02 di sejumlah daerah. Sandi disebut akan keluar sekira 30 menit lagi.

Namun Sandiaga sama sekali tidak menampakkan diri hingga pukul 20.10 WIB. Pukul 20.25 WIB, justru Prabowo yang kembali keluar dan berpidato.

Dalam orasi keduanya, mantan Danjen Kopassus itu kembali mengklaim kemenangan. Dia menyebut pasangan Prabowo-Sandi telah memperoleh suara lebih dari 62%, dalam real count internal yang mereka lakukan.

"Saya hanya ingin berikan update, nerdasarkan real count kita sudah berada di 62,%. Ini adalah hasil real count dlm posisi lebih dr 320rb TPS," kata dia dalam pidato keduanya.

"Berarti sekitar 40%. Dan ini sudah diyakinkan ahli-ahli statistik bahwa ini tidak akan berubah banyak. Bisa naik 1 persen bisa turun 1 persen. Tapi detik ini, kita berada di 62%," katanya lagi.

Seusai memberikan orasi, Prabowo didampingi Hashim Djojohadikusumo, Fadli Zon, Zulkifli Hasan dan sederet tokoh partai koalisi Adil Makmur, bergegas masuk ke dalam rumah.

Tak lama setelah itu, enam mobil ikut masuk ke pelataran bagian dalam rumah. Diduga, mobil bakal digunakan rombongan partai koalisi untuk membelah massa saat akan meninggalkan kediaman Prabowo.

Ketika Tagar News mengonfirmasi ketidakhadiran Sandiaga Uno tiap kali Prabowo berorasi, tidak satupun anggota BPN maupun tokoh partai koalisi yang mau menjawab.

Termasuk Wakil Ketua Partai Demokrat Syarif Hasan, yang hanya menanggapi bahwa akan ada keterangan lebih lanjut. "Itu nanti ya. Nanti, nanti," ujar Syarif Hasan sembari masuk ke dalam rumah kediaman Prabowo Subianto.

Baca juga:

Berita terkait
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.