Polisi Kejar Pelemparan Posko Covid-19 Makassar

Polisi memburu pelaku pelemparan posko tim relawan Covid-19, Jalan Hertasning, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.
Polisi saat mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan. (Foto: Tagar/Muhammad Ilham)

Makassar - Kepolisian saat ini melakukan pengejaran terhadap pelaku pelemparan posko tim relawan Covid-19, Jalan Hertasning, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa 21 April 2020, sekitar pukul 23.30 WITA.

Kami sudah memeriksa beberapa saksi dan melakukan olah TKP. Sementara pelaku masih dalam pengejaran.

Kapolsek Rappocini, Kompol H. Azhari menuturkan, atas kejadian pelemparan ini pihaknya telah melakukan penyelidikan untuk mengungkap para pelakunya.

"Kami sudah memeriksa beberapa saksi dan melakukan olah TKP. Sementara pelaku masih dalam pengejaran," kata Kompol H Ashari, Kamis 23 April 2020.

Namun, Kapolsek Rappocini itu belum dapat menjelaskan lebih jauh terkait motif pengrusakan kaca jendela dari posko tim relawan Covid-19 ini.

Sebelumnya, kaca jendela Rumah Sakit Sayang Bunda di Jalan Hertasning, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, dilempar oleh Orang Tak Dikenal (OTK), Selasa 21 April 2020, sekitar pukul 23.30 WITA.

Akibat pelemparan itu, kaca jendela yang berada di lantai dua rumah sakit tersebut mengalami kerusakan. Rumah Sakit Sayang Bunda dijadikan sebagai posko relawan Covid-19.

Sementara, pihak kepolisian yang mendapatkan laporan adanya pelemparan tersebut langsung mendatangi lokasi dan melakukan penyelidikan motif dan pelaku pelemparan.

Kanit Reskrim Polsek Rappocini, Iptu Nurtjahyana membenarkan kejadian tersebut saat dikonfirmasi. Ia mengatakan, pihaknya masih menyelidiki kejadian itu.

"Iya, sementara diselidiki," kata Kanit Reskrim Polsek Rappocini kepada Tagar, Rabu 22 April 2020. []

Berita terkait
DPO Narkoba Makassar Terhenti Usai Diterjang Peluru
Pelarian tersangka kasus narkotika Polda Sulsel akhirnya terhenti setelah peluru polisi menerjang kakinya.
Napi Asimilasi Makassar Berulah, Hp Wanita Dirampas
Dua narapidana yang baru bebas karena program asimilasi rumah Kemenkumham kembali ditangkap polisi karena menotong pejalan kaki di Makassar.
Posko Relawan Covid-19 Makassar Dilempari OTK
Kaca jendela RS Sayang Bunda yang menjadi posko relawan Covid-19 dilempar orang tak dikenal. Akibatnya kaca jendela di lantai dua pecah.
0
Pengamat Nilai KPK Beri Harapan Tindak Lanjuti Penyelidikan Formula E
Gengan diperiksanya Gatot juga bisa memberikan informasi yang berarti dalam penyelidikan dugaan korupsi penyelenggaraan Formula E.