Pioli, Satu-satunya yang Absen saat Milan Ladeni Napoli

AC Milan dipastikan tanpa pelatih Stefano Pioli yang positif Covid-19. Dia absen mendampingi tim saat melawan Napoli di laga Serie A Italia.
AC Milan dipastikan tanpa pelatih Stefano Pioli (kanan) yang positif Covid-19. Dia absen mendampingi tim saat melawan Napoli di laga Serie A Italia, Senin, 23 November 2020 dini hari WIB. (Foto: Tagar/Twitter/acmilan)

Jakarta - AC Milan dipastikan tanpa pelatih Stefano Pioli yang positif Covid-19. Pioli menjadi satu-satunya yang absen saat Milan menghadapi Napoli dalam big match Serie A Italia di Stadion San Paolo, Senin, 23 November 2020 dini hari WIB. 

Pioli terpaksa tidak bisa mendampingi Milan di laga krusial. Selain dia, asisten pelatih Giacomo Murelli sudah harus menjalani karantina karena terinfeksi. 

Ini berarti, Rossoneri akan ditangani asisten lainnya, Daniele Bonero. Mantan bek Milan ini yang bakal memberi instruksi kepada pemain selama 90 menit pertandingan di kandang Napoli. 

Menurut Sky Sport, Milan sudah bisa menurunkan skuat terbaik. Bonero bakal menurunkan trisula lini depan, Zlatan Ibrahimovic, Ante Rebic atau Rafale Leao dan Hakan Calhanoglu. 

Rebic dan Rafael bisa dimainkan. Rafael sendiri telah mengemas 3 gol dan membuat banyak assists selama 10 pertandingan di berbagai kompetisi.

Sebaliknya, Rebic bisa pula menjadi pilihan pertama. Penyerang timnas Kroasia ini telah pulih dari cedera gara-gara kena sikut saat Milan menang 2-0 atas Crotone, September lalu. 

Performa Rebic yang kian mengilap bisa menjadi pilihan pertama. Musim lalu, dia mengemas 15 gol dari 26 penampilan bersama juara Liga Champions 7 kali ini. 

Penting, Laga Lawan Napoli

Laga Milan melawan Napoli sangat penting bagi ke-2 tim. Bila Napoli menang, mereka bakal menggusur Milan sekaligus merebut posisi puncak klasemen. 

Saat ini, Milan bertengger di posisi teratas dengan poin 17. Hanya, mereka hanya unggul 3 poin dari Napoli yang menduduki peringkat 3. 

Milan juga mendapat ancaman dari Sassuolo. Berada di peringkat 2, Sassuolo memiliki poin 15. 

Baca juga:

Milan Menang Lagi di Liga Europa, Pioli Tak Pikirkan Rekor

Pemain Kecewa, Pelatih AC Milan Bela Kiper Tatarusanu

Persoalannya, Milan mengalami krisis setelah memetik hasil buruk pada 2 laga kandang secara berturut-turut. Usai dihajar Lille 3-0 di ajang Liga Europa, Milan bermain imbang 2-2 melawan Verona. 

Bahkan mereka nyaris tumbang sebelum Ibrahimovic mencetak gol yang menyamakan skor di detik terakhir. Bila tak memperbaiki penampilan, Milan bakal kehilangan tahta klasemen di pekan ke-8 ini. []

Berita terkait
Milan Nyaris Menang dan Nyaris Kalah karena Ibrahimovic
AC Milan nyaris menang sekaligus nyaris kalah karena striker Zlatan Ibrahimovic. Tertinggal lebih dulu, Milan akhirnya bermain imbang lawan Verona.
Ibrahimovic Mencak-mencak Milan Kalah, Pioli Cuek Saja
Striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic mencak-mencak. Dia tidak hanya kecewa Milan kalah dari Lille tetapi dia tak suka ditarik keluar di laga itu.
Trigol Pemain Lille Tumbangkan AC Milan di Liga Europa
Rekor AC Milan terhenti sudah. Milan tumbang dan menelan kekalahan dari Lille di Liga Europa. Trigol Yusuf Yazici yang membuat Milan tersungkur.
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina