Pertamina Siap Garap 2 Ladang Minyak Iran

Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar

Jakarta, (Tagar/1/3) - PT Pertamina (Persero) akan  mengelola 2 ladang minyak di Iran yaitu Lapangan Ab-Teymour dan Mansouri. Hal itu dikatakan  Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arcandra Tahar usai kunjungan ke Iran tanggal  24-28 Februari 2017 lalu. 

National Iranian Oil Company (NIOC) yang mengelola dua ladang minyak itu telah menerima proposal dari Pertamina. Dua ladang minyak ini memiliki cadangan minyak terbukti (proven reserve) hingga 3 miliar barel, hampir sama dengan cadangan minyak terbukti yang dimiliki Indonesia saat ini. 

"Cadangan minyak di Ab-Teymour dan Mansouri,  proven reservenya di atas 3 miliar barel, cadangan proven reserve kita seluruh Indonesia 3,8 miliar barel. Pemerintah mendukung Pertamina masuk ke 2 ladang itu. Pemerintah Iran menyambut baik keinginan Indonesia," kata Arcandra saat ditemui di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Rabu (1/3).

Untuk menggarap dua ladang minyak itu, Pertamina akan menggandeng partner lokal dari Iran. Targetnya, produksi minyak dari kedua ladang itu dapat mencapai 300.000 barel per hari (bph). Selain kerjasama di sektor hulu migas dalam kunjungannya ke Iran ini,  Arcandra menjajaki penambahan impor Liquified Petroleum Gas (LPG) dari Iran. (wwn)

Berita terkait