Penerimaan CPNS 2019 di Sumsel Mengalami Penyusutan

Penerimaan CPNS di Provinsi Sumatera Selatan menyusut, hanya 188 yang di butuhkan, yakni untuk bidang kesehatan.
Sekda Provinsi Sumsel Nasrun Umar. (Foto: Tagar/yuyun)

Palembang - Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Sumatera Selatan (Sumsel) tahun 2019 mengalami penyusutan jumlah formasi di bandingkan tahun 2018. Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan hanya mendapatkan jatah 188 formasi.

Sekertaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumsel Nasrun Umar menjelaskan, jika awal pengajuan CPNS untuk di Pemprov Sumsel sebanyak 400 Formasi. Akan tetapi yang disetujui hanya 188.

"Ya, terjadi penyusutan dari apa yang kita ajukan. Penyusutan ini sebenarnya terjadi di seluruh wilayah, karena dari pusat alokasinya juga turun jadi berdampak di daerah," terang Nasrun, Kamis 31 Oktober 2019.

188 Formasi yang kita dapat paling banyak di tempatkan untuk bagian Kesehatan.

Lanjutnya, untuk menutup kekurangan tenaga pegawai ini, pemprov Sumsel berencana akan merekrut tenaga Honorer. "Kita akan cukupi dengan tenaga Honorer, tapi perekrutan tenaga Honorer tidak hanya mencomot saja, kita akan tes langsung dengan berbagai bidang, jadi tenaga honorer ini memang layak berkerja di Pemprov Sumsel," ungkapnya.

Sementara itu Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Sumsel Nora Elisya menjelaskan, dari 188 Formasi CPNS tersebut untuk dua bidang, pertama di bagian tekhnis dan juga Kesehatan.

"188 Formasi yang kita dapat paling banyak di tempatkan untuk bagian Kesehatan," singkat Nora. []

Baca juga:

Berita terkait
Pemprov Sumsel Tambah Personel Padamkan Kebakaran Hutan
Pemprov Sumsel menambah 1030 personel untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Penambahan dilakukan karena ada peningkatan titik api.
Calon Ketua DPRD Sumsel Diperiksa Kasus Korupsi TA 2013
Calon Ketua DPRD Sumatera Selatan diperiksa penyidik Kejaksaan Tinggi Sumsel terkait kasus dugaan tindak pidana korupsi.
UMP Sumsel Dipastikan Naik Tahun 2020
Tahun 2020 UMP Provinsi Sumatera Selatan dipastikan naik sebesar 8,51 persen.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.