Jakarta - Nama Kakek Sugiono melekat dengan industri film porno di Jepang. Saat ini pria berusia 86 tahun itu telah membintangi 400 judul film dewasa yang kesemuanya bersama perempuan.
Dinobatkan sebagai aktor tertua yang bekerja dalam industri film porno oleh Guinness World Records pada 2004, pemilik nama asli Shigeo Tokuda tersebut sebenarnya tidak memiliki mimpi menjadi bintang film dewasa.
Awalnya Tokuda hanya karyawan agen perjalanan sekaligus maniak film-film porno. Ia membeli film-film tersebut langsung ke toko sekaligus rumah produksi pembuatan film porno.
Dalam suatu kesempatan, pria yang lahir pada 1934 tersebut bertemu dengan sutradara film dewasa. Ia mendapat tawaran membintangi film dewasa kategori lanjut usia alias lansia.
"Ketika memulai menjadi aktor [porno], saya masih sekitar umur 59. Tapi dalam industri ini tidak banyak aktor seusia saya," kata Shigeo Tokuda, dikutip dari laman South China Morning Post.
Baca juga:
- Pesona Susi Pudjiastuti Jadi Model Anne Avantie Bak Dewi Laut
- Kisah Mantan Istri Ustaz Abdul Somad Setelah 9 Bulan Perceraian
- Cuma Bisa Main Cepat di Atas Ranjang? Hei Pria Coba Cara Ini
Tokuda menuturkan, ketika memulai karier di usia yang terbilang senja ia menghadapi sejumlah hambatan. Ia jarang mendapat input dari kru ataupun tim film, tentang harus bagaimana dan bocoran cerita dari peran yang dimainkannya dalam film porno. Pengalaman berbeda diterima aktris film dewasa ketika telah sampai di lokasi syuting.
Akibatnya Tokuda harus mencari tahu bagaimana harus berakting dan dengan siapa ia difilmkan. "Menggali lagi bagaimana film seperti ini sukses dan detail lainnya agar film ini dapat dikatakan berhasil," ujarnya.
Tokuda juga mengaku memiliki masalah komunikasi dengan aktris porno yang masih berusia remaja. Ia sering bingung mengumbar bahan pembicaraan dengan lawan mainnya yang masih berusia 20 tahunan
Sebab itu Tokuda lebih nyaman dengan aktris yang berusia kisaran 30-50 tahunan karena umurnya tidak terpaut jauh. Sehingga jarak dalam berkomunikasi tidak terlalu melebar. Namun sayang, di industri yang digelutinya ini tidak terlalu banyak aktris di rentang usia itu.
Ketika total berkecimpung dalam industri film porno Jepang, Tokuda baru memutuskan resign dari perusahaan agen perjalanan pada 2004. Sejak saat itu, pria yang sempat mengidap penyakit jantung pada usia 71 tahun tersebut, fokus dengan kariernya sebagai bintang film dewasa. Namanya terkenal, hingga mendapat sebutan Kakek Sugiono di Indonesia.