Pemkot Banda Aceh Gelar Pasar Murah

Pemkot Banda Aceh menggelar pasar murah sebagai upaya mengendalikan harga dan membantu masyarakat kalangan menengah ke bawah
Pemerintah gelar pasar murah guna mengendalikan harga barang pokok jelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H, di Gampong Ateuk, tepatnya di depan Taman Makam Pahlawan, Banda Aceh, Kamis (7/6). (Ist/Fzi)

Banda Aceh - Pemerintah Kota (Pemkot) Banda Aceh melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kota menggelar pasar murah selama tiga hari di tiga lokasi berbeda.

Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman mengatakan, pasar murah ini diadakan sebagai upaya mengendalikan harga dan membantu masyarakat kalangan menengah ke bawah memenuhi kebutuhan pokok selama bulan puasa dan menjelang hari raya.

Kata Aminullah, saat bulan puasa dan menjelang hari raya harga kebutuhan pokok cenderung naik, sehingga Pemkot perlu menggelar pasar murah untuk warga.

"Dengan pasar murah ini kita ingin mengendalikan harga dan membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok selama bulan Ramadan dan kebutuhan untuk hari raya," katanya, Minggu 19 Mei 2019.

Di pasar murah nanti, masyarakat dapat menebus barang pokok dengan harga yang lebih murah dari harga pasar, karena sudah disubsidi oleh pemerintah.

Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kota Banda Aceh T Iwan Kesuma menyampaikan, pasar murah menjual sejumlah barang pokok, seperti gula pasir, minyak goreng kemasan, tepung terigu dan telur ayam.

Gula pasir disediakan hingga 15.000 kilogram (Kg) dengan subsidi sebesar Rp 1.500 per Kg. Minyak goreng kemasan disiapkan sebanyak 15.000 liter juga telah disubsidi Rp 1.500 per liter. Tepung terigu sebanyak 6.000 Kg dengan subsidi Rp 1.500 per Kg. Sementara telur disediakan mencapai Rp 80 ribu butir dimana setiap butirnya telah disubsidi Rp 200.

"Harga yang kita lepas di pasar murah nanti berpedoman pada harga barang pokok di pasar pada hari tersebut. Misalnya hari itu harganya gula termurah di pasar Rp 12.500 per Kg. Masyarakat bisa menebus di pasar murah Rp 11.000 per Kg karena sudah disubsidi. Begitu juga dengan bahan pokok lainnya," ujar Iwan.

Berikut jadwal dan lokasi Pasar Murah Pemko:

Selasa (21 Mei 2019), pukul 09.00 WIB s/d selesai, halaman Masjid Jamik Kopelma Darussalam

Rabu (22 Mei 2019), pukul 09.00 Wib s/d selesai, halaman Masjid Bustanussalihin Ulee Kareng.

Kamis (23 Mei 2019), pukul 09.00 Wib s/d selesai, depan Taman Makam Pahlawan Kecamatan Baiturrahman.

Barang pokok yang disediakan:

Gula pasir 15.000 Kg, minyak goreng kemasan 15.000 liter, tepung terigu 6.000 Kg, telur ayam 80.000 butir.

Juga Gelar Pasar Murah Kerja Sama dengan BMPD dan Bulog

Pada hari yang sama, yakni 21 Mei juga diadakan pasar murah di halaman Masjid Baitussalihin Ulee Kareng. Pasar murah ini merupakan kerja sama Pemkot Banda Aceh dengan Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) dan Bulog Aceh.

Pasar murah dijadwalkan akan dibuka oleh Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman.

"Pasar murah ini merupakan hasil kerja sama Pemko dengan BMPD dan Bulog Aceh. Ini sebagai bentuk kepedulian membantu masyarakat memenuhi kebutuhan sembako dengan harga terjangkau sekaligus sebagai upaya untuk membantu pengendalian inflasi di Banda Aceh," ungkap Aminullah.

Ketua BMPD Aceh Z Arifin Lubis mengatakan, pasar murah ini nantinya menyediakan 1000 paket sembako yang terdiri dari beras 5 Kg, gula pasir 1 Kg dan satu liter minyak goreng. Paket sembako ini dijual dengan harga Rp 50 ribu kepada masyarakat.

Paket ini diperuntukkan untuk 1.000 masyarakat prasejahtera di Banda Aceh yang sebelumnya telah didata dan diberikan kupon untuk menebus paket sembako tersebut.

Lanjutnya, selain diadakan di halaman Masjid Baitussalihin Ulee Kareng, di hari yang sama, pasar murah ini juga diselenggarakan di Peunayong, tepatnya di dekat pasar ikan dan Masjid Peunayong. []

Baca juga:

Berita terkait
0
Bikin Tanda Tangan Digital? Begini Cara yang Paling Mudah
Ada banyak platform yang dapat dimanfaatkan untuk bikin tanda tangan digital, dan Google Docs adalah salah satunya.