Pemko Padang Gencarkan Razia Masker di Perkantoran

Pemerintah Kota Padang bakal menggencarkan razia masker ke pusat perkantoran pemerintah dan swasta.
Plt Wali Kota Padang Hendri Septa. (Foto: Tagar/Dok.Humas Kota Padang)

Padang - Penyebaran virus corona di wilayah perkantoran di Kota Padang, Sumatera Barat, terus meningkat. Kondisi ini menyasar kantor swasta maupun kompleks perkantoran Aparatur Sipil Negara (ASN).

Supaya terlihat siapa yang betul-betul peduli bermasker. Kita ingin tahu apakah ASN atau karyawan patuh.

Mengantisipasi penyebaran Covid-19 di wilayah perkantoran, Pemerintah Kota Padang bersama jajaran Satpol PP bakal rutin menggelar razia masker.

“Mulai hari ini, Satpol PP Kota Padang melakukan kontrol dan pengawasan ke perkantoran,” kata Plt Wali Kota Padang Hendri Septa dikutip dari rilis Diskominfo Padang, Senin, 12 Oktober 2020.

Menurut Hendri, razia bertujuan untuk memutus rantai penularan Covid-19, sekaligus menggugah kesadaran ASN dan karyawan perkantoran akan pentingnya memakai masker. Semua itu dilakukan demi kesehatan bersama.

“Supaya terlihat siapa yang betul-betul peduli bermasker. Kita ingin tahu apakah ASN atau karyawan patuh,” katanya.

Kepala Satpol PP Kota Padang Alfiadi membenarkan bahwa pihaknya mulai melakukan razia masker ke kantor-kantor di Kota Padang. Satpol bersama TNI dan Polri akan mengawasi ASN dan karyawan yang tidak mengenakan masker saat bekerja.

"Razia yang dilakukan sama dengan razia yang dilakukan kepada masyarakat. Jika ada ASN atau karyawan yang tidak mengenakan masker akan didenda. Termasuk dilaporkan ke atasan masing-masing. Jika tidak ingin terjaring, gunakan masker selama di kantor," tuturnya. []



Berita terkait
Ratusan APK Cagub Sumbar Dibongkar Bawaslu Padang
Bawaslu Kota Padang membongkar ratusan Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon gubernur Sumatera Barat.
Komentar KAI Sumbar Soal KA Tabrak Minibus di Padang
PT KAI Sumatera Barat meminta masyarakat tetap waspada melintasi perlintasan Kereta Api untuk menghindari terjadinya kecelakaan.
Harga Cabai Merah di Padang Melambung Tinggi
Harga cabai merah di Kota Padang mengalami kenaikan sejak dua pekan terakhir.
0
Dua Alasan Megawati Belum Umumkan Nama Capres
Sampai Rakernas PDIP berakhir, Megawati Soekarnoputri belum mengumumkan siapa capresnya di Pilpres 2024. Megawati sampaikan dua alasan.