Pemerintah Luncurkan Situs Resmi Penanganan Corona

nformasi satu pintu mengenai virus corona di Indonesia dan bagaimana mengendalikannya kini tersedia di situs resmi yang diluncurkan pemerintah.
Menteri Keuangan Sri Mulyani work from home atau kerja dari rumah untuk mencegah penyebaran virus corona, Selasa, 17 Maret 2020. (Foto: Facebook/Sri Mulyani Indrawati)

Jakarta - Informasi satu pintu mengenai virus corona di Indonesia dan bagaimana mengendalikannya kini tersedia di situs www.covid19.go.id. Situs tersebut sumber informasi resmi dan akurat dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Situs ini dikembangkan oleh Tim Komunikasi Risiko dan Pelibatan Masyarakat untuk Penanggulangan Covid-19. Tim terdiri dari sejumlah elemen yaitu pemerintah, Badan PBB (UNICEF, WHO, dll), mitra pembangunan internasional, organisasi masyarakat sipil dan dunia usaha.

Situs www.covid19.go.id ini dibuat agar bisa menjadi sumber informasi resmi satu pintu.

"Kami menyadari, masyarakat butuh akses pada informasi akurat, cepat dan terpercaya. Untuk itulah mengapa situs www.covid19.go.id ini dibuat agar bisa menjadi sumber informasi resmi satu pintu," kata Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Doni Monardo di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jakarta, Rabu, 18 Maret 2020.

AncolPetugas menyemprotkan cairan disinfektan pada salah satu wahana permainan di Dunia Fantasi, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Sabtu, 14 Maret 2020. Penyemprotan tersebut dilakukan untuk antisipasi dan pencegahan penyebaran virus corona atau COVID-19. Sementara itu, Taman Impian Jaya Ancol ditutup selama dua pekan ke depan terkait antisipasi virus corona itu. (Foto: Antara/Aditya Pradana Putra)

Menurut Doni, situs ini selain sebagai sumber rujukan informasi juga menekankan pesan utama yaitu 'Lindungi Diri, Lindungi Sesama'. “Pesan utama Lindungi Diri, Lindungi Sesama di situs ini menjadi pengingat kita, agar seluruh rakyat Indonesia bersatu, bekerja sama, gotong royong menghadapi Covid-19,” kata Doni.

Doni menegaskan upaya menghadapi Covid-19 hanya bisa dilakukan jika semua bekerjasama dan disiplin mematuhi protokol kesehatan dari pemerintah. “Di antaranya menjaga jarak aman dengan bekerja, beribadah, belajar dari rumah serta selalu melakukan praktik kebersihan dasar khususnya cuci tangan menggunakan sabun,” ujarnya.

Situs www.covid19.go.id memuat pesan tentang 3 langkah penting untuk dilakukan masyarakat yaitu Cara Mengurangi Risiko Penularan, Cari Informasi Yang Benar dan Apa Yang Perlu Dilakukan bila Sakit. Data statistik mengenai jumlah kasus positif corona di Indonesia diperbarui secara real-time dan diharapkan menjadi acuan untuk berbagai pihak, terutama rekan-rekan media dalam pemberitaan mereka.

Ada pula Hoaks Buster yang bisa digunakan sebagai acuan untuk menentukan apakah sebuah informasi tentang Covid-19 merupakan berita benar atau hoaks. “Kami berkomitmen memberikan informasi yang akurat dan bertanggung jawab kepada masyarakat. Pengetahuan dan perilaku yang benar adalah elemen penting untuk melawan penyebaran penyakit ini," tutur dia.

Berita terkait
Hadapi Corona, Bareskrim Ancam Penimbun Bahan Pokok
Kabareskrim ancam penimbun bahan pokok yang memanfaatkan momentum di tengah merebaknya wabah virus corona.
Yang Harus Dilakukan Ketika Pernah Kontak dengan Penderita Corona
Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona menjelaskan apa yang harus dilakukan ketika pernah kontak dengan penderita corona.
Cara Memandikan Jenazah Positif Corona
Tata cara pemandian jenazah dari orang yang terinfeksi corona atau Covid-19 di Indonesia.
0
LaNyalla Minta Pemerintah Serius Berantas Pungli
Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, meminta pemerintah serius memberantas pungutan liar (pungli). Simak ulasannya berikut ini.