PDIP Resmi Usung Pasangan Hery-Heri di Pilkada Manggarai

PDIP resmi mengusung pasangan Herybertus G.L Nabit dan Heribertus Ngabut di Pilkada Kabupaten Manggarai 2020.
Herybertus G.L. Nabit saat menerima SK dukungan Pilkada Manggarai dari PDIP Perjuangan, Jumat 28 Agustus 2020. (Foto: Tagar/PDIP)

Ruteng - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi mengusung pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Herybertus G.L Nabit dan Heribertus Ngabut untuk Pilkada Kabupaten Manggarai 9 Desember mendatang.

Hal itu ditandai dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) nomor 1548/IN/DPP/VII/2020 oleh DPP PDIP melalui Ketua DPD PDIP Provinsi Nusa Tenggara Timur, Emelia Nomleni, dan diterima Herybertus G.L. Nabit di Sekretariat DPD PDIP Provinsi NTT, di Kota Kupang, Jumat 28 Agustus 2020.

Pengalaman Pilkada 2015 menjadi pelajaran berharga bagi kami untuk tetap bekerja keras dalam semangat gotong royong.

Usai menerima SK, Ketua DPC PDIP kabupaten Manggarai Paulus Peos berkomitmen memenangkan Pilkada Manggarai. Apalagi Herybertus G. L. Nabit merupakan kader Partai besutan Megawati Soekarno Putri itu.

Ia mengaku akan menggerakan seluruh sumber daya yang ada untuk memenangkan paket Hery-Heri. Kader Partai juga diminta untuk amankan perintah DPP.

"Tadi DPP PDIP telah menyerahkan SK kepada pasangan Hery-Heri untuk maju dalam kontestasi Pilkada Manggarai mendatang," katanya saat dihubungi Tagar.

Anggota DPRD Manggarai itu menegaskan, sebagai kader partai, tidak ada kata lain untuk tegak lurus mengamankan keputusan DPP sekaligus berkomitmen untuk memenangkan kontestasi dan tentu dengan cara-cara yang elegan.

Optimis Bangkit dari Kekalahan Pilkada 2015

Untuk diketahui, pilkada Kabupaten Manggarai pada 2015 lalu, Herybertus Nabit yang berpasangan dengan Aldof Gabur (Hery-Adolf) melawan pasangan Deno Kamleus dan Victor Madur (Deno-Madur), kalah head to head.

Saat itu pasangan Hery-Adolf diusung oleh Partai PDI Perjuangan, Partai Hanura dan Partai NasDem. Sementara Pasangan Deno-Madur diusung oleh PBB, PKS, PAN, Partai Demokrat, Partai Gerindra dan Partai PKPI.

Kontestasi pilkada 2015 akhirnya dimenangkan oleh pasangan Deno-Madur, total perolehan suara pasangan Deno Kamelus-Victor Madur sebanyak 73.666 suara 50,63 persen.

Kami optimis karena jumlah partai pengusung sekarang lebih banyak dari tahun 2015.

Sedangkan, Hery-Adolf memperoleh 71.820 suara 49,37 pesen. Selisih suara keduanya sebesar 1.846 atau 1,27 persen.

Pasangan Deno Kamelus-Victor Madur unggul di tujuh kecamatan yaitu Cibal, Cibal Barat, Reok, Reok Barat, Ruteng, Wae Ri’i dan Rahong Utara. Sedangkan, pasangan Hery-Adolf unggul di empat kecamatan yaitu Langke Rembong, Lelak, Satar Mese dan Satar Mese Barat.

Pada pilkada 2020 Herybertus G.L. Nabit kembali melawan pesaing lamanya yakni pasangan Deno-Madur, namun kini Hery Nabit memilih Heribertus Ngabut sebagai pasangannya.

Kini, pasangan Hery-Heri diusung oleh enam partai yakni PDI Perjuangan, PKB, Golkar, Hanura, Gerindra dan PKS. Sementara pasangan Deno-Madur diusung oleh tiga partai yakni PAN, NasDem dan Demokrat.

"Kami optimis karena jumlah partai pengusung sekarang lebih banyak dari tahun 2015, apalagi selisih suara pada tahun 2015 hanya satu persen lebih" kata Paulus Peos.

Ia mengaku, kekalahan pada Pilakda 2015 juga akan menjadi bahan evaluasi untuk memenangkan kontestasi Pilkada tahun ini.

"Pengalaman Pilkada 2015 menjadi pelajaran berharga bagi kami untuk tetap bekerja keras dalam semangat gotong royong. Jadikan Pilkada sebagai pestanya rakyat. Hadapi dengan sukacita dan raih kemenangan secara santun dan elegan" katanya. []

Berita terkait
Demokrat Usung Deno-Madur, di Pilkada Manggarai
Partai Demokrat resmi mengusung pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Deno Kamelus dan Victor Madur di Pilkada Manggarai.
PKB Beralih ke Paket Misi di Pilkada Manggarai Barat
PKB resmi mengusung pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Maria Geong-Silverius Sukur di Pilkada Manggarai Barat. Ini alasannya.
Pilkada Manggarai, NasDem Dukung Deno-Madur
Pasangan Calon Bupati dan Pasangan Calon Wakil Bupati Manggarai NTT, paket Deno Kamelus dan Viktor Madur mendapat rekomendasi dari Partai NasDem.