Pantang Mundur, Ketum Gerindra Prabowo Subianto Siap Nyapres Lagi

Silaturahmi Prabowo Subianto dengan para kiai dan ulama Jawa Timur untuk mengingatkan kembali kepada konstituennya.
Prabowo Bakal Umumkan Sikap Gerindra di Pilpres 2024 pada Rapimnas. (Foto: Tagar/Gerindra)

TAGAR.id, Jakarta - Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, silaturahmi Prabowo Subianto dengan para kiai dan ulama Jawa Timur untuk mengingatkan kembali kepada konstituennya.

"Apa yang dilakukan Pak Prabowo selain silaturahim, ya tentunya juga mengingatkan konstituen di Jawa Timur. Ini lho Pak Prabowo, ini lho masih mau nyapres lagi," ujar Dasco dikutip Jumat, 30 Desember 2022.

Kendati sudah melakukan safari di Jawa Timur, dia belum dapat memastikan apakah calon wakil presiden (cawapres) dari Prabowo adalah sosok yang memiliki basis suara di Jawa Timur.

Pasalnya, keputusan terkait pasangan capres-cawapres berada di tangan Prabowo dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar.

"Sudah diputuskan bahwa pembicaran capres-cawapres itu akan disampaikan oleh Pak Prabowo dan Pak Muhaimin. Nanti ditanyakan aja sama keduabelah pihak. Kalau saya tidak punya kapasitas menjawab sekarang," ujar Dasco.

Prabowo diketahui bersilaturahim dengan sejumlah pimpinan pondok pesantren di Jawa Timur pada Senin, 26 Desember 2022. Sejumlah kiai yang hadir di antaranya KH Nurul Huda Jazuli dan Gus Abdurrahman Kautsar dari Pondok Pesantren (Ponpes) Ploso Kediri.

Kemudian, KH Anwar Mansur dari Ponpes Lirboyo, KH Ubaidilah Faqih dari Ponpes Langitan Tuban, dan KH Fuad Nurhasan dari Ponpes Sidogiri Pasuruan. Serta, KH Ali Masyhuri, KH Marzuki Mustamar KH Abdul Matin, dan KH Ahmad Faiz Abdul Haq dari Ponpes Nurul Jadid Probolinggo.

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengatakan bahwa para kiai berpesan agar Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tetap solid. Termasuk berlanjut dalam proses pencalonan untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

"Para kiai-kiai berharap agar koalisi yang dibangun antara Gerindra dan PKB dapat terus dilanjutkan dalam pencalonan ke depan. Pertemuan itu lalu ditutup dengan doa yang dipimpin Kiai Haji Nurul Huda Djazuli dari Ponpes Alfalah Plosok Kediri. Harapan kiai-kiai tersebut agar apa yang dicita-citakan bersama pada Pilpres 2024 bisa terwujud," ujar Muzani lewat keterangannya, Senin.

Muzani menjelaskan, Prabowo banyak mendengarkan masukan dari para kiai yang merupakan pimpinan dari berbagai pondok pesantren di Jawa Timur. Serta berdiskusi tentang pentingnya persatuan dan kesatuan bangsa.

"Selama ini para kiai dan NU selalu menjadi faktor penting bagi keutuhan negara. Di saat-saat yang genting kiai-kiai dan NU selalu tampil menyelamatkan negara," ujar Muzani.[]

Baca Juga:

Berita terkait
Geger! Orang Kepercayaan Prabowo Bilang Sandiaga Uno Bukan Menteri Gerindra
Menurut Dasco, Sandiaga Uno dapat menjadi menteri karena berasal dari kalangan profesional.
Survei Poltracking: Erick dan Prabowo, Menteri dengan Tingkat Kepuasan Terbaik
Kinerja Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dalam mentransformasi BUMN mendapat apresiasi dari masyarakat.
Heboh '2024 Jatah Prabowo', Politisi Senior PDIP Bilang Begini
Menurut Basarah, apa yang dilakukan Presiden Jokowi itu turut dilakukan saat bertemu dengan tokoh-tokoh yang diisukan maju sebagai Capres.
0
Pantang Mundur, Ketum Gerindra Prabowo Subianto Siap Nyapres Lagi
Silaturahmi Prabowo Subianto dengan para kiai dan ulama Jawa Timur untuk mengingatkan kembali kepada konstituennya.